Perbandingan Samsung Galaxy A6 dan A8, Kamu Pilih yang Mana?

Buat kamu yang saat ini memakai Samsung Galaxy A5 dan ingin beralih ke ponsel Samsung seri A yang lebih baru dan bingung memilih antara Samsung seri A6 atau A8, Hitekno akan kasih kamu gambaran supaya kamu gak bingung lagi.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Sabtu, 19 Mei 2018 | 10:44 WIB
Samsung Galaxy A Series/Fotojet

Samsung Galaxy A Series/Fotojet

Hitekno.com - Hingga saat ini smartphone Samsung masih menjadi merek ponsel dengan pembelian tertinggi di Indonesia.

Beberapa waktu lalu Samsung meluncurkan seri Galaxy A6 dan A6+ yang memberikan makin banyak pilihan bagi masyarakat dalam memilih ponsel.

Buat kamu yang saat ini memakai Samsung Galaxy A5 dan ingin beralih ke ponsel Samsung seri A yang lebih baru dan bingung memilih antara Samsung seri A6 atau A8, Hitekno akan kasih kamu gambaran supaya kamu gak bingung lagi.


Desain Khas yang Dimiliki Samsung

Desain/HItekno

Sumber foto: Fotojet

Samsung Galaxy A6 series memiliki bodi metal dengan hiasan garis melintang di bagian ujung atas dan bawahnya, sedangkan Samsung Galaxy A8 series memiliki bodi yang hampir mirip lho dengan Samsung Galaxy A5 yaitu memiliki bodi berbahan kaca.

Untuk layar Samsung Galaxy A6 dan A8 sama-sama memiliki besaran layar 5.6 inci, sedangkan secara keseluruhan A6+ dan A8+ memiliki layar sebesar 6 inci.

Namun, ada detail yang membedakan Samsung Galaxy sri a6 dan A8 adalah bentuk ujung layar A6 meruncing, sedangkan A8 memiliki desain layar melengkung (rounded)sehingga lebih kekinian.

Kedua smartphone ini menggunakan panel AMOLED khas Samsung dan rasio layar kedua seri ponsel ini sudah menggunakan rasio layar lebar, yaitu 18,5:9 lho.

Samsung Galaxy A8 dan A8+ sudah mengantongi sertifikat tahan debu dan air IP6 juga lho, jadi kamu bisa lebih tenang meski memakainya dalam keadaan hujan deh.

Spesifikasi dengan Dua Chipset yang Berbeda

Spesifikasi/Fotojet

Sumber foto: Fotojet

Sepertinya Samsung tak melulu menggunakan chipset buatannya yiatu Exynos lho di setiap ponselnya.

Contohnya saja Samsung Galaxy A6 menggunakan chipset Exynos 7870 octa core, sedangkan seri A6+ menggunakan chipset Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 lho.

Tapi untuk Samsung Galaxy seri A8 dan A8+, keduanya menggunakan chipset yang sama yaitu Exynos 7885 octa core.

Untuk RAM Samsung Galaxy A6 series adalah 3 GB atau 4 GB dengan pilihan memori internal 32 GB atau 64 GB.

Sedangkan Samsung Galaxy A8 series dibekali dengan pilihan RAM 4GB atau 6GB dengan memori internal sebesar 32GB atau 64 GB.

Kamera dengan Resolusi Besar

Kamera/fotojet

Sumber foto: Fotojet

Samsung memang memiliki kamera yang cukup baik di setiap serinya.

Pada Samsung Galaxy A6 dibenamkan kamera beresolusi 16 MP f/1.7 dan tambahan kamera kedua dengan resolusi 5 MP f/1.9 untuk seri A6+.

Sedangkan kamera untuk Samsung Galaxy A8 dibenamkan satu kamera belakang beresolusi 16 MP f/1.7 baik untuk seri biasa maupun seri A8+.

Bagian kamera depan, Samsung Galaxy A6 memiliki resolusi 16 MP dan seri A6+ dibekali kamera depan beresolusi besar yaitu 24 MP.

Namun Samsung Galaxy A8 memiliki dual kamera depan dengan resolusi 16 MP + 8 MP f/1.9 apabila kamu pakai dengan fitur wide aperture.

Harga yang Ditawarkan

harga/fotojet

Sumber foto: Fotojet

Untuk Samsung Galaxy A6 dibanderol dengan harga Rp 3,7 juta dan Samsung Galaxy A6+ dibanderol dengan harga Rp 4,8 jutaan.

Kedua ponsel ini bisa dibeli mulai tanggal 3 Juni 2018 di toko online maupun offline.

Sedangkan Samsung Galaxy A8 saat ini sudah bisa dibeli dengan harga resmi Rp 6,5 jutaan dan harga promo Rp 5,9 juta melalui toko online.

Untuk Samsung Galaxy A8+ dihargai Rp 8 jutaan dan harga promo Rp 7,5 jutaan melalui toko online.

Wah, sekarang semuanya tergantung kebutuhan dan budget kamu aja nih untuk menentukan  ponsel yang tepat ya guys.

Hitekno.com/Dinar Surya Oktarini

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB