5 Aplikasi Alarm untuk yang Sulit Bangun Pagi

Susah bangun tidur? Ini ada lima aplikasi Android yang akan membuatmu terbangun dari tempat tidur

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 22 Mei 2018 | 14:51 WIB
Good Morning Alarm Clock

Good Morning Alarm Clock

Hitekno.com - Tidak semua orang mudah untuk bangun pagi, karena itu banyak yang memanfaatkan aplikasi alarm.

Sudah pasang alarm berlapis-lapis bawaan smartphone tapi tetap tidak bangun juga? Itu tandanya kamu memerlukan aplikasi alarm lainnya.

Berikut ini ada 5 aplikasi alarm di Google Play Store untuk kamu yang sudah bangun pagi:

Baca Juga: Kamu Perlu Tahu, 3 Hal Ini Bikin Asus Tak Lagi Disebut HP Setrika

1. Shake-it Alarm

Shake-it Alarm

Sumber Foto: Google Play Store

Baca Juga: Mudik Aman Tanpa Takut Nyasar dengan Deretan Aplikasi Maps Ini

Untuk dapat mematikan alarm di aplikasi ini, kamu harus menyelesaikan sejumlah tantangan lebih dahulu.

Dari mengguncang-guncang ponsel, teriak, dan tantangan lain untuk mematikannya.

2. AlarmMon - Free Alarm Clock

Baca Juga: 4 Smartphone Terbaru dengan Kapasitas Baterai Super Tahan Lama

AlarmMon - Free Alarm Clock

Sumber Foto: Google Play Store

Dibutuhkan cara-cara khusus untuk mematikan alarm ini, seperti bermain game.

Baca Juga: Aplikasi Resep Minuman Segar untuk Menu Berbuka Puasa, Dicoba Yuk

Ketika menyelesaikan game tidak hanya alarm yang mati, kamu juga mendapatkan reward berupa poin.

Poin ini bisa kamu gunakan untuk membeli fitur-fitur lain dari aplikasi ini.

Selain itu ada lebih dari 50 jenis suara alam dan suara artis KPOP siap untuk membangungkanmu.

Bila kamu tidak bangun juga, aplikasi ini akan mengirimkan pesan ke orang terdekat untuk membangunkan.

3. Alarmy (Sleep If U Can) - Alarm clock

Alarmy (Sleep If U Can) - Alarm clock

Sumber Foto: Google Play Store

Alarm ini untuk kamu yang malas bergerak, karena akan memaksamu bangun untuk mematikannya.

Untuk dapat mematikan alarmnya, kamu perlu melakukan banyak hal. Dari mengambil foto barang spesifik, hingga soal matematika sulit yang harus diselesaikan.

4. Good Morning Alarm Clock

Good Morning Alarm Clock

Sumber Foto: Google Play Store

Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah menganalisa kualitas tidur kamu. Apakah lelah, kurang, atau terbangun dari tidur.

Dengan analisa ini, kamu bisa mengetahui telah menjalani pola tidur yang baik atau belum.

Ada pula fitur white noise yang membantu tidur lebih lelap sepanjang malam.

5. Early Bird Alarm Clock

Early Bird Alarm Clock

Sumber Foto: Google Play Store

Untuk membangunkanmu dari tidur, aplikasi ini akan menggunakan suara yang berbeda-beda setiap hari.

Aplikasi ini juga punya cara unik untuk mematikan, dari menulis pesan hingga membuat rekaman suara.

Selain itu, aplikasi ini juga bisa menampilkan to do list untuk mengingatkanmu apa yang harus dilakukan seharian.

Hitekno.com/Agung Pratnyawan

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB