Xiaomi Redmi 6A, Siap Bersaing dengan 3 Varian RAM

Seperti yang dilansir dari GSM Arena, Xiaomi akan mengeluarkan seri terbaru Xiaomi Redmi 6A.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Rabu, 30 Mei 2018 | 11:34 WIB
Xiaomi/wp.com

Xiaomi/wp.com

Hitekno.com - Satu lagi smartphone yang dikabarkan akan mengeluarkan ponsel terbarunya, yakni Xiaomi.

Seperti yang dilansir dari GSM Arena, Xiaomi akan mengeluarkan seri terbaru Xiaomi Redmi 6A.

Hingga kabar ini menyebar, Xiaomi juga tak kunjung mengumumkan tanggal peresmiannya.

Baca Juga: OpenSignal Aplikasi Cek Sinyal Operator Cocok untuk Mudik

Sebelum mengetahui tanggal pastinya, yuk kita simak bocoran spesifikasi Xiaomi Redmi 6A yang sudah dikumpulkan tim Hitekno berikut ini yuk.

Desain Kaca dan Bodi Aluminium

Xiaomi/gadgetren.com

Baca Juga: Mengusung Snapdragon 710, Xiaomi Mi 8 SE jadi Versi Murahnya Mi 8

Sumber foto: gadgetren.com

Xiaomi keluaran terbaru ini akan dibekali dengan bodi kaca di bagian depan dan bodi aluminium.

Ponsel dengan berat 146 gram ini memiliki dimensi besaran 5,45 inci.

Baca Juga: Dijual Rp 999 Ribu Kemarin, Ini Spesifikasi Keren Luna V Dual

Bagian depan smartphone dilengkapi dengan touchscreen IPS LCD dengan resolusi layar 720 x 1440 piksel dan rasio 18:9.

Xiaomi Redmi 6A ini memiliki dual SIM berukuran Nano-SIM dan dual stand-by.

Dapur Pacu Xiaomi Redmi 6A

Baca Juga: Samsung Galaxy Note 9 Siap Meluncur dengan RAM 8 GB

Xiaomi/wp.com

Sumber foto: wp.com

Xiaomi Redmi 6A ini dibekali dengan chipset Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 dengan CPU Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53.

Ponsel terbaru ini juga akan memiliki OS Android 8.1 Oreo.

Smartphone ini juga akan didukung dengan memori internal dan RAM dalam 3 varian yaitu memori internal 16 GB dengan RAM 2 GB, memori internal 32 GB dengan RAM 3 GB dan memori internal 64 GB dan RAM 4 GB.

Semua dapur pacu Xiaomi akan didukung dengan baterai dengan kapasitas Li-Ion 3000 mAh.

Oh ya, ponsel ini juga menyediakan slot microSD hingga 256 GB lho.

Wah ketiga varian tersebut bisa kalilan pilih nih sesuai dengan kebutuhan kalian masing-masing.

Ponsel dengan Dual Kamera

Xiaomi/wp.com

Sumber foto: planetofmobile.com

Xiaomi Redmi 6A juga tidak mau kalah dengan ponsel keluaran terbaru dengan dual kamera.

Dual kamera ponsel ini beresolusi 13 MP dan 8 MP dengan Phase Detection Autofocus dan LED flash juga lho.

Kamera Xiaomi seri ini dilengkapi dengan fitur Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR dan juga panorama.

Sedangkan kamera depan beresolusi 5 MP.

Varian Warna dan Harga

Xiaomi/wp.com

Sumber foto: gizbot.com

Tidak seperti ponsel sebelumnya, Xiaomi seri ini akan memiliki banyak varian warna lho.

Xiaomi menyediakan varian warna black, blue, red, pink, purple, yellow, white, gold, rose gold, dan silver grey.

Meski belum ada bocoran mengenai tanggal perilisannya, seperti yang dilansir dari GSM Arena ponsel ini akan dibanderol seharga 120 Euro atau sekitar Rp 1.9 jutaan.

Gimana kalian tertarik buat membeli?

Hitekno.com/Dinar Surya Oktarini

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB