Fokus Kinerja, iOS 12 Bikin iPhone Lebih Cepat dan Pintar

DI WWDC 2108, Apple memperkenalkan iOS 12 yang membuat iPhone jadi lebih kencang dan makin pintar

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 05 Juni 2018 | 05:16 WIB
iOS 12/apple.com

iOS 12/apple.com

Hitekno.com - Dalam Worldwide Developers Conference (WWDC) 2018, Apple memperkenalkan iOS 12. Banyak update yang diberikan pada iOS baru ini.

Kabar gembiranya, iOS baru ini bakal mendukung device yang sama dengan iOS 11.

Craig Federighi, Senior Vice President of Software Engineering Apple mengatakan, dalam pengembangan iOS 12 ini mereka berfokus pada kinerja.

Baca Juga: Bukan Kamera Profesional, 5 Film Ini Dibuat Menggunakan iPhone

iOS 12

Diklaim iOS baru ini lebih cepat hingga 2 kali lipat daripada iOS sebelumnya.

Lebih cepat 40 persen dalam membuka aplikasi, 50 persen lebih cepat dalam membuka keyboard dan 70 persen lebih cepat dalam membuka kamera.

Baca Juga: Kumpulan Jokes Receh ala Google Assistant, Bikin Mesem-mesem

Selain kinerja, ada banyak hal yang diperbarui maupun fitur baru. Berikut ini beberapa hal yang menarik dari iOS 12:

Screen Time

iOS 12

Baca Juga: Penampakan Motorola One Power Bocor, Mirip iPhone X

Seperti halnya dengan Google, Apple juga membantu pengguna untuk lebih baik, lebih sehat, dan menyeimbangkan penggunaan gadget dengan kehidupannya.

Apple memperkenalkan Screen Time, yang akan merangkum aktivitas harian pengguna lalu membuat laporannya mingguan.

Pengguna dapat membatasi waktu penggunaan masih-masing app, dan secara otomatis akan memberi tahu jika  terlalu lama memakai app.

Baca Juga: Muncul Bocoran iPhone 6,5 inci, Ada Videonya Juga

Screen Time juga membantu bagi orang tua yang ingin mendapatkan laporan aktivitas anaknya di smartphone.

Termasuk membatasi app apa saja yang diperbolehkan pada waktu-waktu tertentu.

Grup Notifikasi

iOS 12

Kini iOS 12 bisa mengelompokkan notifikasi berdasarkan kategori hingga seberapa sering mengabaikannya.

Do Not Disturb

iOS 12

Fitur baru di iOS ini akan menahan semua notifikasi ketika pengguna tidur. Semua notifikasi bakal dimunculkan keesokan paginya setelah bangun.

Memoji

iOS 12

Animasi Emoji (Animoji) awalnya diperkenalkan di iPhone X, dan kini mendapatkan karakter baru: hantu, koala, harimau, dan T-rex.

Animoji kini bisa mendeteksi lidah, dari yang sebelumnya mendeteksi gerakan kepala dan mulut.

Masih kurang? Kini bisa membuat karakter Animoji sendiri yang disebut Memoji.

Fitur ini mirip dengan Mii dari Nintendo, dengan banyak pilihan untuk membuat karakter sendiri.

Group Facetime

iOS 12

Di iOS 12 kini pengguna bisa grup Facetime hingga 32 orang secara bersamaan. Lebih mudah lagi, grup chat bisa langsung dijadikan Group Facetime.

Animoji dan Memoji juga bisa digunakan dalam Group Facetime.

Augmented Reality

iOS 12

iOS 12 memberikan dukungan pada Augmented Reality (AR) yang lebih baik. Seperti penggunaan format baru yaitu USDZ.

Format ini mendukung objek 3D hingga animasi yang bisa digunakan di berbagai platform, termasuk Safari.

USDZ juga bakal didukung oleh para pengembang besar software ternama seperti Adobe, Autodesk, dan Sketchfab.

Measure APP

iOS 12

Salah satu contoh penerapan AR adalah Measure APP, yang menjadikan iPhone sebagai penggaris.

Pengguna dapat mengukur dimensi sebuah benda dengan app ini secara 3D.

ARKIT 2

Untuk membantu developer mengembangkan software yang mendukung AR di iOS 12, Apple menghadirkan ARKIT 2 sebagai framework.

Photos

iOS 12

Kini app Photos di iOS 12 dapat secara otomatis memberikan rekomendasi pencarian.

Fitur For You, yang memberikan rekomendasi filter dan efek.

App ini juga memberikan rekomendasi kepada siapa foto bisa dibagikan, dan otomatis terhubung melalui iCloud.

Siri

iOS 12

Kini Siri makin pintar, hingga bisa memberikan sejumlah rekomendasi dan membuka lebih banyak app.

Ada pula fitur Quick Action yang bisa diatur untuk mengingatkan pada banyak hal.

Siri juga bisa memberikan rekomendasi secara otomatis. Misalnya ketika kamu terlambat dari janjian, Siri akan merekomendasi untuk mengirim pesan.

Sortcuts App

iOS 12

Fitur baru yang direkomendasikan Apple di iOS 12, semacam otomatisasi app. Sortcuts App dapat sejumlah app dengan satu perintah, bisa juga melalui siri.

Misalnya ingin berlibur, saat membuka pemesanan tiket pesawat akan sekaligus memesan hotel. Semua bisa dilakukan hanya dengan satu langkah.

Car Play

Apple Car Play

Kini Apple Car Play mendukung lebih banyak app navigasi, seperti Google Maps dan Waze.

Apple News dan Stocks App

iOS 12

Apple News mendapatkan beberapa penambahan baru seperti browser tab dan perbaikan pada tampilan.

Sedangkan Stock App kini dihadirkan ke iPad, dan bisa melihat berita yang mendukung secara bersamaan.

Voice Memos

iOS 12

Kini Voice Memos juga dihadirkan ke iPad, dan bisa tersinkronisasi melalui iCloud.

Apple Books

iOS 12

Yang sebelumnya bernama iBooks kini berubah namanya menjadi Apple Books. Selain berubah nama, juga mempunyai tampilan baru yang lebih menarik.

Hitekno.com/Agung Pratnyawan

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB