Hitekno.com - Belum lama ini, Oppo meluncurkan produk barunya yang dinamakan Oppo Find X di Paris, gak lama berselang, PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Medianto, mengatakan bahwa smartphone dengan rasio layar terbesar, sampai 93.8 persen itu akan hadir di Indonesia dengan sistem pre-order pada bulan Juli.
Kabarnya, nih, smartphone dengan RAM 8 GB dan memori internal sebesar 256 GB, itu bakal dipasarkan dengan harga sekitar 16 jutaan.
Tapi, bagi kalian yang butuh ruang penyimpanan lebih besar lagi, varian Oppo Find X Automobili Lamborghini bisa jadi pilihan menarik.
Baca Juga: Xiaomi Mi Pad 4 Gunakan Snapdragon 660 dan Layar 8 inci
Smartphone hasil kolaborasi Oppo dengan pabrikan mobil asal Itali, Lamborghini itu, dibalut dengan bahan carbon fiber pada bagian belakangnya.
Gak ketinggalan, ada juga ukiran logo Lamborghini dengan efek 3D, turut menghiasi sisi belakang smartphone asal Cina ini.
Tidak hanya mengandalkan memori internal sebesar 512 GB, Oppo Find X Automobili Lamborghini juga dibekali dengan pengisi daya yang memiliki kemampuan super VOOC.
Baca Juga: Mobil Otonom Google Mengalami Kecelakaan
Teknologi ini diklaim mampu mengisi daya baterai dari 0 hingga 100 persen hanya dalam waktu 35 menit.
Kamu berminat untuk membawa pulang Oppo Find X Automobili Lamborghini?
Baca Juga: Meme Reaksi Pelatih Senegal Saat Gol di Piala Dunia
Mumpung baru hadir di bulan Juli nanti, kamu bisa sekalian menabung.
Karena kabarnya varian termewah dari Oppo Find X ini bakal dibanderol dengan harga sekitar Rp 27 jutaan.
Baca Juga: Semarak Piala Dunia 2018 dan Kutukannya