Peningkatan Kualitas Bahan dan Suara di Marshall Major III

Marshall terus melakukan improvisasi untuk membuat lini headphonenya lebih bagus lagi, tidak hanya dari kualitas suara, Marshall Major III juga diklaim lebih nyaman digunakan untuk jangka waktu yang lama.

Dinar Surya Oktarini | Praba Mustika

Posted: Minggu, 01 Juli 2018 | 07:30 WIB
Marshall Major III Bluetooth/marshallheadphones.com

Marshall Major III Bluetooth/marshallheadphones.com

Hitekno.com - Produsen perangkat audio, Marshall kembali meluncurkan headphone dari lini Major dengan nama Marshall Major III. Hadir dalam versi bluetooth dan versi kabel.

Dari bentuknya, Marshall Major III tidak jauh berbeda dari generasi sebelumnya Major II. Hanya beberapa bagian yang mendapat pengubahan yang signifikan.

Marshall Major III menggunakan driver berukuran 40mm dan diklaim hadir dengan kualitas audio yang lebih baik.

Baca Juga: Hublot, Smartwatch Mewah yang Dipakai Wasit Piala Dunia 2018

Marshall Major III Bluetooth/pcmag.com
Marshall Major III Bluetooth/pcmag.com

Pembaruan juga dilakukan pada bagian karet kepala, engsel dan bantalan telinga yang didesain ulang untuk membuatnya lebih nyaman digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama.

Untuk versi bluetooth, terdapat tombol kontrol dan sedikit lebih berat karena harus membawa baterai yang diklaim mampu bertahan hingga 30 jam untuk mendengarkan lagu.

Tertarik untuk memboyongnya? Pada versi kabel Marshall Major III dibanderol dengan harga Rp 1 jutaan dan versi bluetooth dijual di harga Rp 2,5 jutaan.

Baca Juga: Inovasi Razer di Keyboard Barunya, Razer Huntsman

Berita Terkait
Berita Terkini

Spesifikasi serta Harga Infinix Note 50 dan Infinix Note 50 Pro yang Resmi Masuk Indonesia...

gadget | 05:18 WIB

Realme sebagai brand Pilihannya Anak Muda meluncurkan realme C75x di Indonesia. Smartphone ini hadir untuk menjadi pilih...

gadget | 04:00 WIB

MediaTek M90 tidak hanya mendorong batasan konektivitas seluler, tetapi juga memungkinkan perangkat untuk terintegrasi s...

gadget | 17:51 WIB

Huawei Device Indonesia telah resmi membuka pre-order tablet terbaru yang dirancang untuk mendukung produktivitas dengan...

gadget | 20:17 WIB

POCO X7 Pro 5G adalah bukti kekuatan MediaTek Dimensity 8400 Ultra....

gadget | 18:01 WIB