Bocoran Lengkap Sharp Aquos C10 dan B10 Terkuak

Perangkat unggulan dari Sharp di sektor mid-range ini akan didukung dengan prosesor Snapdragon 630.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 16 Juli 2018 | 13:30 WIB
Sumber: Mobiltelefon

Sumber: Mobiltelefon

Hitekno.com - Sejak dulu Sharp terkenal sebagai produsen layar gadget atau layar elektronik yang mempunyai kualitas bagus. Di sektor smartphone, pabrikan tersebut dikabarkan akan meluncurkan Sharp Aquos C10 dan B10.

Sebelum debut di Eropa, bocoran mengenai dua smartphone tersebut sudah beredar di internet. Kabar baiknya, bocoran smartphone Sharp tak hanya render atau nomor modelnya saja, melainkan bersama dengan spesifikasi detailnya.

Sumber: Mobiltelefon
Sumber: Mobiltelefon

Sebuah laporan dari situs Rusia Mobiltelefon, mengungkap bahwa Sharp Aquos C10 merupakan perangkat yang sama dengan perangkat Sharp E-H1 yang sebagian telah bocor di internet kemarin. Perangkat tersebut akan datang dengan layar 5,5 inci dan resolusi 2040 x 1080.

Baca Juga: Deretan Meme Final Piala Dunia, Bikin Ngakak

Sharp Aquos C10 akan datang dengan desain poni serupa dengan Aquos S2 dan Essential PH-1. Perangkat unggulan dari Sharp di sektor mid-range ini akan didukung dengan prosesor Snapdragon 630.

Sumber: Mobiltelefon
Aquos C1
(Sumber: Mobiltelefon)

Kamera belakang tersedia dual combo sensor sebesar 12MP + 8MP. Kamera depan mengusung sensor tunggal sebesar 8 MP. RAM sebesar 4 GB akan dipasangkan dengan memori internal sebesar 64 GB.

Perangkat akan datang dengan sistem operasi Android 8.0 Oreo, teknologi NFC, dan baterai sebesar 2700mAh. Sharp Aquos C10 akan datang dengan harga € 399 atau Rp 6,7 juta.

Baca Juga: Kocak, Cuitan Netizen #HariPertamaSekolah Ini Trending di Twitter

Dikutip dari Gizmochina, Perangkat yang bocor bersamaan dengan Sharp Aquos C10 adalah adik kembarnya yang lebih murah yaitu Sharp B10.

Sumber: Mobiltelefon
Aquos B1
(Sumber: Mobiltelefon)

Perangkat tersebut hadir dengan layar HD 5,7 inci, prosesor octa-core 1.5GHz, 3GB RAM, dan 32GB penyimpanan internal. Dual kamera belakang 13 MP akan ditenagai dengan baterai sebesar 3.840 mAh. Sharp Aquos B10 berjalan di atas Android 7.0 Nougat dan akan dibanderol dengan harga € 299 atau Rp 5 jutaan.

Sharp Aquos C10 dan B10 dikabarkan akan meluncur sebentar lagi di Eropa. Masih ada kemungkinannya Sharp Aquos C10 di Indonesia, mengingat Sharp pernah memasarkan seri Aquos-nya di negeri ini.

Baca Juga: Ini Nih 5 Hal yang Buat Baterai Ponsel Kamu Cepat Habis

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB