Hater, Aplikasi Kencan Ini Temukan Jodoh Dari Hal yang Dibenci

Cari jodoh yuk!

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 21 Agustus 2018 | 14:30 WIB
Hater, aplikasi kencan. (Wooder Ice)

Hater, aplikasi kencan. (Wooder Ice)

Hitekno.com - Aplikasi kencan saat ini memang sedang banyak diminati. Jika biasanya aplikasi kencan mempertemukan seseorang dengan hal yang disukai, aplikasi kencan ini malah membantumu temukan jodoh dari hal yang dibenci.

Aplikasi bernama Hater ini mencocokkan seseorang berdasarkan hal-hal yang mereka tidak sukai atau mereka benci.

Hater diklaim mampu membantumu berjumpa dengan orang yang membenci sesuatu yang kamu benci.

Baca Juga: Suara Dian Sastrowardoyo Jadi Pemandu Jalan di Aplikasi Waze

Brendan Alper, pembuat aplikasi ini pada awalnya menganggap aplikasinya sebagai lelucon. Namun, kini menurutnya aplikasi ini adalah ide yang menarik.

Hater, aplikasi kencan. (Google Play)
Hater, aplikasi kencan. (Google Play)

Ia lalu membuat sebuah studi ilmiah yang berhasil mengubah ide gilanya ini menjadi kenyataan dalam aplikasi kencan Hater ini.

''Apa yang kita benci adalah bagian dari diri kita. Kita ingin orang-orang dapat mengekspresikan diri secara lebih jujur. Selain itu, lebih mudah untuk memulai percakapan dengan seseorang jika sama-sama membenci sesuatu," ungkap Brendan.

Baca Juga: Pekerja Kantoran Wajib Banget Punya Deretan Aplikasi Ini

Sama seperti aplikasi kencan pada umumnya, Hater membuatmu untuk menggeser layar ke kiri, kanan, atas, dan bawah sebagai indikator dari suka, tidak suka, senang, dan tidak senang.

Hater, aplikasi kencan. (Google Play)
Hater, aplikasi kencan. (Google Play)

Aplikasi kencan Hater ini sudah teredia di iOS dan Android sejak tahun lalu dan dapat diunduh secara gratis.

Hingga kini, pengembang sudah membuat 2.000 topik pembahasan, dan akan segera menambahkan topik lainnya.

Baca Juga: Hadir ke Indonesia, Ini 7 Fitur Menarik Aplikasi Twitter Lite

Tertarik mencari jodoh dari hal yang dibenci? Langsung unduh aplikasi kencan Hater ya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB