Hitekno.com - Memori RAM yang besar merupakan komponen penting untuk mendukung performa smartphone yang multitasking.
Semakin besar kapasitas memori RAM yang dimiliki maka semakin baik pula performa yang didapatkan, terutama untuk kamu yang suka bermain game.
Kali ini HiTekno akan rekomendasikan kamu smartphone dengan RAM 4 GB dengan harga yang cukup terjangkau yaitu sekitar Rp 2 jutaan, yuk simak ulasannya berikut ini.
Baca Juga: Throwback, Ini Kompilasi Challenge yang Sempat Viral di Indonesia
Samsung Galaxy C5
Produsen smartphone asal Korea Selatan ini memiliki smartphone dengan kapasitas RAM 4 GB dengan harga yang terjangkau lho.
Smartphone Samsung Galaxy C5 ini sudah dibekali dengan chipset Qualcomm MSM8952 Snapdragon 617.
Baca Juga: Bose Home Speaker 500, Speaker Mahal dengan Kualitas Sepadan
Samsung Galaxy C5 ini dijual sekitar Rp 2,9 jutaan.
Xiaomi Mi 6X
Salah satu smartphone besutan Xiaomi ini juga memiliki RAM yang cukup mumpuni sebesar 4 GB dengan chipset Qualcomm Snapdragon 630.
Baca Juga: Sony Luncurkan SF-G TOUGH, SD Card Tangguh dan Cepat
Smartphone ini memiliki baterai berkapasitas 3000 mAh dan dibanderol dengan harga Rp 2,8 jutaan.
Vivo Y83
Tidak ingin kalah dengan lainnya, smartphone Vivo Y83 ini juga memilikii kapasitas RAM 4 GB dengan harga yang terjangkau.
Baca Juga: Tips Mudah Mendapatkan Foto Bagus Saat Liburan
Smartphone ini dibekali dengan chipset Mediatek MT6765 dan baterai berkapasitas 3260 mAh.
Smartphone ini dibanderol dengan harga Rp 2,3 jutaan.
Oppo F5
Smartphone Oppo F5 ini juga dibekali dengan RAM dengan kapasitas 4 GB dengan dapur pacu chipset Mediatek MT6763T Helio P23.
Dengan dukungan memori internal 32 GB dan baterai 3200 mAh, smartphone ini dijual dengan harga sekitar Rp 2,8 jutaan.
Nah sudah tahu kan smartphone dengan RAM 4 GB dengan harga yang ramah dikantong?