Bikin Foto Kekinian dengan Deretan Aplikasi Bokeh Ini

Feed Instagram kamu dijamin makin kece nih.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Kamis, 30 Agustus 2018 | 14:00 WIB
Aplikasi bokeh. (Unsplash/Dan Silva)

Aplikasi bokeh. (Unsplash/Dan Silva)

Hitekno.com - Smartphone keluaran terbaru saat ini banyak disertai dengan fitur dual kamera yang juga menjadi favorit para millennial.

Karena, fitur dual kamera ini akan membuat foto yang dihasilkan akan lebih terlihat tajam.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa menghasilkan efek bokeh pada hasil foto kamu lho.

Baca Juga: Tampan, Atlet Voli Wanita Ini Ternyata Gemar Main Tik Tok

Tapi, kamu yang tidak memiliki smartphone dengan dual kamera jangan bersedih, karena terdapat beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan hasil foto dengan bokeh lho.

Yuk simak aplikasi bokeh apa aja yang direkomendasiin HiTekno kali ini ya.

Blur Image Background Editor

Baca Juga: Cina Kembali Bawa Medali Emas eSports LOL di Asian Games 2018

Blur Image Backfround Editor. (Play Store)
Blur Image Backfround Editor. (Play Store)

Aplikasi Blur Image Background Editor ini merupakan aplikasi penghasil bokeh yang ringan dengan pengaturan yang sederhana.

Kamu dapat membuat latar belakang foto kamu terasa lebih bokeh dengan mudah.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa menyesuaikan tingkat bokeh di foto kamu.

Baca Juga: Dapat Medali Emas, Jonatan Christie Cs Dijajanin Louis Vuitton

After Fokus

Aplikasi AfterFocus. (Play Store)
Aplikasi AfterFocus. (Play Store)

Aplikasi bokeh berikutnya yang bisa kamu gunakan adalah After Fokus.

Pada aplikasi ini terdapat beberapa mode bokeh yang bisa kamu pilih lho, salah satunya mode smart yang memungkinkan kamu dengan mudah memilih bagian yang ingin kamu fokuskan.

Baca Juga: Pantau Status Penerbangan Pesawat dengan Aplikasi Flightradar24

Blur Image-DSLR focus effect

Blur Image. (Play Store)
Blur Image. (Play Store)

Dengan aplikasi Blur Image ini memungkinkan kamu mendapatkan efek bokeh setara dengan DSLR.

Pasalnya, kamu tidak hanya bisa mengaburkan daerah background saja namun juga bagian-bagian tertentu di hasil foto kamu.

Aplikasi ini akan menjamin kamu mendapatkan hasil bokeh tanpa harus memiliki smartphone dengan kamera ganda.

Aviary

Aviary. (topappslike.com)
Aviary. (topappslike.com)

Aviary ini salah satu aplikasi edit foto yang memiliki banyak fitur di dalamnya.

Namun, salah satu fitur di dalam aplikasi ini kamu dapat membuat foto dengan latar belakang yang blur dan bokeh.

Untuk membuat foto dengan latar belakang yang blur, kamu bisa pilih seleksi obyek dengan alat seleksi melingkar berbentuk persegi panjang.

Setelah pilih pengaturan tersebut, kamu dapat menerapkan efek bokeh sesuai yang kamu inginkan.

Gimana keren kan guys? Meski tidak memiliki smartphone dengan dual kamera, kamu dapat membuat hasil foto kamu bokeh kok, selamat mencoba ya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apple berkomitmen produksi Airtag di Indonesia, bukan iPhone....

gadget | 22:42 WIB

HONOR resmi mengumumkan kembali ke pasar Indonesia. Brand HP China yang sudah memisahkan diri dari Huawei itu sempat vak...

gadget | 18:56 WIB

Samsung meluncurkan visi baru AI for All di CES 2025....

gadget | 15:30 WIB

Kemenperin mendesak Apple untuk membangun pabrik dan merekrut karyawan di Indonesia....

gadget | 17:49 WIB

Perangkat Tecno ini mencakup smartwatch, TWS, hingga power bank, yang dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal bag...

gadget | 11:13 WIB