Hitekno.com - Smartphone sudah menjadi kebutuhan pokok untuk setiap orang. Kemana pun kita pergi, smartphone selalu dibawa dan tidak pernah ketinggalan.
Saat tidur, pergi, makan, kerja, bahkan mandi smartphone selalu kita bawa. Rasanya kurang jika kemana-mana tidak membawa barang penting ini.
Tapi tahukah kamu bahwa meletakkan smartphone tidak boleh di sembarang tempat. Di mana saja itu?
Baca Juga: Mitos Smartphone RAM Besar Pasti Ngebut
1. Di bawah bantal
Efek radiasi smartphone dipercaya dapat menyebabkan kepala pusing jika biasa diletakkan di bawah bantal. Tidak hanya itu, panas dari smartphone tidak bisa tersalurkan dengan baik jika tertutup bantal.
Akibatnya, smartphone menjadi panas dan meningkatkan risiko meledak atau terbakar.
Baca Juga: Bisa Meledak, Ini Bahaya Letakan Smartphone di Kasur
2. Di stroller bayi (kereta dorong bayi)
Mungkin kamu bisa letakkan smartphone di stroller sambil mengajak anak jalan-jalan.
Tapi sebaiknya hentikan kebiasaan ini, karena menurut beberapa peneliti radiasi smartphone dapat mengganggu perkembangan otak pada anak.
Baca Juga: Terlalu Candu, Ini yang Terjadi Jika Melakukan Puasa Smartphone
3. Kantong celana depan
Untuk pria yang seringkali meletakkan smartphone di bagian ini sebaiknya hindari. Efek radiasi elektromagnetik dari smartphone dapat mempengaruhi kualitas sperma.
4. Diselipkan pada bra
Baca Juga: Harga Murah, Smartphone Cina Ternyata Memiliki Radiasi Tinggi
Tak jarang wanita yang menyelipkan smartphone di bra karena satu dan lain hal. Namun, beberapa ilmuwan menyatakan bahwa meletakkan handphone di bra dapat meningkatkan risiko kanker payudara.
Ada baiknya jika pergi smartphone diletakkan di tas dan saat tidur letakkan di meja saja atau tempat yang jauh dari posisi tubuh kamu, khususnya kepala.
Tulisan mengenai tempat meletakkan smartphone ini sudah dimuat di HiMedik.com dengan judul Bahaya Meletakkan Handphone di Empat Tempat Ini.