Hitekno.com - Membuat vlog saat ini menjadi aktivitas favorit bahkan menjadi tren beberapa tahun belakangan ini, mulai dari remaja hingga orang tua juga ikut membuat vlog agar tidak mau kalah eksis.
Modal utama untuk membuat vlog adalah memiliki kamera, namun apa daya kalau kamu tidak memiliki perangkat video profesional untuk dukung kegiatan kamu ini.
Namun tanpa kamera mirroless pun kamu juga bisa membuat vlog lho hanya dengan bermodalkan iPhone kamu saja.
Baca Juga: Tips Mudah Merawat Kabel Charger iPhone Agar Tetap Awet
Hal apa aja yang perlu kamu siapkan untuk membuat vlog melalui iPhone kamu, ini tipsnya dari HiTekno.
Instal aplikasi Filmic Pro untuk rekam vlog
Kamera iPhone memang memiliki kualitas yang baik dan bisa setara dengan kamera mirrorless atau pun DSLR.
Baca Juga: Tidak Populer, Deretan Aplikasi Ini Malah Berguna Banget Lho
Namun untuk hasil yang lebih baik kamu hanya perlu menambahkan aplikasi rekam video untuk membuat hasil kamu setara hasil kamera profesional.
Dengan aplikasi Filmic Pro ini akan meningkatkan kualitas video di iPhone, karena aplikasi ini menyediakan fitur kamera digital berkelas.
Siapkan stabilizier untuk iPhone
Baca Juga: Traveling Asyik dengan Fitur Terbaru Google Touring Bird
Meski memakai iPhone, biar hasil vlogging kamu stabil kamu tetap membutuhkan stabilizer untuk menjaga kualitas video vllog kamu.
Dengan menggunakan perangkat ini, kamu bisa leluasa membawa kamera iPhone kamu tanpa takut jatuh atau gambar video kamu goyanng.
Siapkan perangkat tambahan
Baca Juga: Kamu Wajib Tahu! Ini 5 Fungsi Lain Tombol Home di iPhone
Kamera iPhone sendiri sudah dilengkapi dengan lampu LED flash, tapi beberapa keadaan yang tidak bisa kamu prediksi membutuhkan pencahayaan yang lebih.
Untuk mendukung hal tersebut kamu butuh perangkat cahaya tambahan portable yang sekarang sudah banyak dijual.
Instal aplikasi editing di iPhone
Menariknya, kamu juga bisa mengedit video kamu di iPhone juga dengan aplikasi iMovie atau aplikasi lainnya seperti Splice.
Dengan aplikasi tersebut di iPhone kamu, dengan mudah kamu langsung bisa mengatur transisi dan memasukan backsound musik untuk vlog kamu.
Gimana cukup mudah kan membuat vlog hanya dengan bermodalkan iPhone? Selamat mencoba ya.