Produksi Apple iPhone X Dihentikan

Kehadiran iPhone XS dan iPhone XR menggeser iPhone X.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 14 September 2018 | 07:00 WIB
iPhone X. (Apple)

iPhone X. (Apple)

Hitekno.com - Belum genap setahun setelah diluncurkan, Apple iPhone X dihentikan produksinya. iPhone X sendiri adalah smartphone unggulan Apple dengan spesifikasi tertinggi dan termewah.

Penghentian produksi iPhone X itu diumumkan bertepatan dengan peluncurkan tiga ponsel baru - iPhone XS, iPhone XS Max, dan iPhone XR - pada Kamis dini hari tadi (13/9/2018).

Kehadiran iPhone XS yang dijual di harga 999 dolar Amerika Serikat dan iPhone XR yang dipasarkan di harga 749 dolar AS memang membuat iPhone X yang dijual di rentang harga 1000 dolar AS sampai 1.400 dolar AS kehilangan daya tarik.

Baca Juga: Susah Disebutkan, Netizen Buat Banyak Jokes Mengenai iPhone XS

iPhone X. (Switch)
iPhone X. (Switch)

Selain iPhone X, Apple juga memutuskan untuk menghentikan penjualan iPhone SE dan iPhone 6S. Kebijakan ini menandai berakhirnya era iPhone yang dibekali dengan lubang headphone.

Meski sempat didera isu tak laku, penjualan iPhone X berhasil melampaui target. CEO Apple, Tim Cook, pada Februari lalu mengklaim bahwa iPhone X telah menjadi iPhone paling laris sejak mulai dijual pada November tahun lalu.

Kini iPhone X, iPhone 6S, dan iPhone SE sudah tak lagi terpampang di website resmi Apple.

Baca Juga: Apple Luncurkan iPhone XR Penuh Warna, Ini Harganya

Tulisan mengenai produksi Apple iPhone X ini sudah dimuat di Suara.com dengan judul Apple Stop Produksi iPhone X.

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB