Susul Honor 9i, Bakal Ada Smartphone Gaming yang Masuk Indonesia

Pasar smartphone gaming Tanah Air makin rame nih.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 19 September 2018 | 15:30 WIB
Honor 8X. (PhoneDog)

Honor 8X. (PhoneDog)

Hitekno.com - Honor, sub-brand di bawah naungan Huawei telah meluncurkan smartphone terbarunya di Indonesia. Yaitu Honor 9i yang telah diluncurkan kemarin, Selasa (18/9/2018) di Jakarta. 

Tidak cukup Honor 9i, ternyata smartphone Cina ini juga ingin meluncurkan smartphone gaming ke Tanah Air.

Honor 9i diluncurkan di Jakarta, Selasa (18/9). (Suara.com/Aditya Gema Pratomo)
Honor 9i diluncurkan di Jakarta, Selasa (18/9). (Suara.com/Aditya Gema Pratomo)

"Dalam dua bulan ke depan, kita akan membawa produk baru yakni ponsel gaming," kata Presiden Honor Indonesia, James Yang.

Baca Juga: Tampilkan Kecantikan Briliant, Ini Spesifikasi Honor 9i

Sayangnya, James masih menutup rapat-rapat soal ponsel gaming yang akan dibawa ke Indonesia. Ia hanya menyebut, ponsel terbarunya akan menggunakan chipset Kirin 710.

"Kita tunggu saja ya. Pokoknya fitur dan spesikasinya khusus untuk gaming," tegas James di sela-sela acara peluncuran Honor 9i.

Kendati belum diketahui ponsel gaming yang dibawa Honor, ada kemunkinan ponsel tersebut adalah Honor 8X yang memang menggunakan chipset Kirin 710.

Baca Juga: Smartphone Huawei dan Honor Ketahuan Curangi Hasil Benchmark

Honor 8X juga diperkuat GPU Turbo, sebuah fitur khusus untuk meningkatkan performa ponsel untuk gaming. Honor 8X menggunakan layar 6,5 inci dengan rasio bodi ke layar mencapai 84 persen.

Honor 8X menggunakan kamera belakang ganda, yang terdiri dari sensor 20 MP dan 2 MP. Untuk kamera depannya, disediakan lensa berukuran 16 MP.

Honor 8X. (TecHLecToR)
Honor 8X. (TecHLecToR)

Ponsel dengan baterai berkapasitas 3.750 mAh ini menyediakan dua pilihan RAM, yakni 4 GB dan 6 GB. Soal harga, Honor 8X dibanderol mulai 1.399 yuan atau setara Rp 3 juta.

Baca Juga: Honor 7X Mendapat Update GPU Turbo Public Beta Segera

Tulisan mengenai smartphone gaming setelah Honor 9i sudah dimuat di Suara.com dengan judul Ponsel Khusus Gaming Akan Susul Honor 9i di Indonesia.

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB