Fitur Baru, Google Pixel 3 Minta Diremas - Remas

Bukan cuma dipencet-pencet saja, tapi diremas.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 03 Oktober 2018 | 20:00 WIB
Google Pixel 2 XL [BGR].

Google Pixel 2 XL [BGR].

Hitekno.com - Seperti diberitakan sebelumnya, smartphone Google Pixel 3 bakal diluncurkan pada 9 Oktober 2018. Sebelum peluncuran ini, Google telah memberikan beberapa teaser mengenai fitur baru di smartphone.

Dalam akun YouTube Google Jepang, diunggah sebuah video yang menggambarkan berbagai aktivitas yang kerap dilakukan dengan cara meremas, seperti bersalaman, berpelukan, dan saling menyapa.

Sebuah video berdurasi 40 detik itu, Google seolah ingin menunjukkan fitur Active Edge yang akan hadir di Google Pixel 3.

Baca Juga: Kembali Bocor, Seperti Ini Spesifikasi Google Pixel 3

Fitur Active Edge sebetulnya bukanlah hal baru, sebab fitur ini sudah muncul sejak Google Pixel 2. Dengan fitur ini, pengguna dapat meremas ponsel untuk mengaktifkan Google Assistant.

Google Pixel. (Pcmag)
Google Pixel. (Pcmag)

Saat Google Assistant aktif, pengguna dapat memberikan berbagi perintah, seperti mengirim pesan atau membuat jadwal. Dengan kata lain, fitur Active Edge akan memudahkan pengguna Pixel 3.

Dari rumor yang beredar sejauh ini, Google Pixel 3 kemungkinan akan diotaki oleh chipset premium Qualcomm Snapdragon 845. Rumor lainnya menunjukkan kehadiran RAM 4 GB dan kamera gana di bagian depan.

Baca Juga: Hasil Foto Google Pixel 3 XL Beredar, Makin Jernih

Dari segi desain, Google Pixel 3 diperkirakan tidak jauh berbeda dengan Pixel 2. Namun yang membedakan adalah kehadiran notch yang terletak di layar bagian atas

Tulisan mengenai fitur baru Google Pixel 3 ini sudah dimuat di Suara.com dengan judl Google Konfirmasi Fitur "Remas" di Pixel 3.

Baca Juga: Bocoran Tampang Google Pixel 3 XL

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB