Hitekno.com - Qualcomm baru saja mengumumkan chipset anyar mereka yaitu Snapdragon 675. Tak ingin ketinggalan, smartphone Xiaomi dengan Snapdragon 675 dikabarkan siap diproduksi dan segera meluncur.
Seperti yang telah diketahui, Qualcomm baru saja meluncurkan Snapdragon 675 pada Senin lalu (22/10/2018) di Hongkong.
Chipset ini adalah penerus Qualcomm Snapdragon 670 yang diluncurkan pada bulan Agustus 2018.
Baca Juga: Harap Sabar, Xiaomi Black Shark 2 Akan Diumumkan 23 Oktober 2018
Hadir dengan kode SoC SD675, chipset ini sudah didukung dengan prosesor octa-core khusus smartphone mid-range atau kelas menengah,
Segera setelah pengumuman peluncuran itu, Xiaomi mengatakan bahwa mereka akan meluncurkan smartphone mid-range terbaru yang didukung dengan Snapdragon 675.
Manu Kumar Jain, Wakil Presiden Global Xiaomi dan Direktur Pelaksana Xiaomi India membuat pengumuman itu dalam acara KTT 4G / 5G Qualcomm di Hong Kong.
Baca Juga: Bersaing Ketat, Ini Strategi Meizu Lawan Xiaomi di Indonesia
Dengan adanya pengumuman ini, Xiaomi menjadi perusahaan pertama yang mengumumkan perangkat yang didukung dengan chipset Snapdragon 675.
Chipset ini mendukung prosesor octa-core yang terdiri dua core Cortex A76 dengan clock speed mencapai 2.00 GHz dan enam core hemat daya Cortex 55 clock speed 1.78 GHz.
Snapdragon 675 menghadirkan beberapa fitur canggih pada smartphone mid-range yang biasanya hanya ditemukan di perangkat flagship.
Baca Juga: Xiaomi Mi 6S Muncul di Geekbench, Berapa Skornya?
Ia dilengkapi dengan Adreno 61X di sektor grafis dan didukung dengan OpenGL ES 3.2, Open CL 2.0, Vulkan, dan DirectX 12.
Chipset juga mendukung fitur kamera triple yang menghadap depan maupun belakang.
Mode Potrait dan 3D Face Unlcok bisa digunakan apabila menggunakan chipset jenis ini.
Baca Juga: Duel Smartphone RAM 4 GB Rp 2 Jutaan, Realme 2 Vs Xiaomi Redmi 6
Snapdragon 675 juga mendukung video slow-motion dengan kualitas HD. Tak hanya itu, chipset akan disertai dengan modem X12 LTE (kecepatan download hingga 6.00 Mbps), Wi-Fi 802.11ac 2 × 2 dengan MU-MIMIO, tri-band dan Bluetooth 5.0.
SD675 memiliki teknologi optimasi kinerja seperti yang ada pada GPU Turbo Huawei. Ini semakin memperjelas bahwa Snapdragon 675 dapat digunakan untuk bermain game dengan intensitas tinggi.
Dikutip dari Gizmochina, Xiaomi belum mengungkapkan waktu resmi peluncuran smartphone tersebut.
Namun banyak pengamat memperkirakan smartphone Xiaomi dengan Snapdragon 675 akan meluncur pada kuartal pertama 2019.