Handphone RAM 4 GB Terbaik Bisa Rp 2 Jutaan, Kok!

Jenis ini cocok bagi mereka yang butuhkan smartphone berkinerja tinggi.

Rendy Adrikni Sadikin

Posted: Sabtu, 08 Desember 2018 | 13:03 WIB
ILUSTRASI Handphone.

ILUSTRASI Handphone.

Hitekno.com - Mobilitas tinggi warga perkotaan membutuhkan penunjang komunikasi yang sempurna. Salah satu alat komunikasi yang mumpuni adalah handphone RAM 4 GB.

Para pakar gadget menyebut, handphone RAM 4 GB memang ampuh. Jenis yang satu ini cocok bagi mereka yang membutuhkan smartphone berkinerja tinggi.

RAM singkatan dari Random Access Memory. RAM 4 GB dinilai sebagai RAM tinggi, sehingga memungkinkan ponsel mampu melakukan multitasking, yaitu ketika ada aplikasi yang dijalankan dan kemudian pengguna membuka aplikasi lain, maka aplikasi sebelumnya akan standby.

Baca Juga: Penjualan Nokia Tembus 70 Juta Unit, Ini yang Paling Laku

Adapun beberapa kelebihan handphone RAM 4 GB, antara lain:

1. Banyak ruang

RAM besar, artinya banyak ruang yang bisa ditempati oleh aplikasi untuk berjalan di balik layar. Pengguna mampu dengan cepat berpindah-pindah aplikasi tanpa khawatir akan hang.

Baca Juga: Standar Militer, Ini 4 Keunggulan Asus TUF Gaming FX505 dan FX705

2. Jadi andalan para gamer

Smartphone dengan RAM besar menjadi andalan para gamers. Hal ini sangat wajar, karena aplikasi lain tetap berjalan, sementara game pun tetap dimainkan.

Tak cuma itu kelebihannya, ponsel RAM 4 juga memiliki megapiksel lebih besar pada kameranya. Pada saat digunakan, aplikasi pun berjalan lebih smooth tanpa perlu 'disimpan', karena tetap dibiarkan berjalan di belakang layar.

Baca Juga: Kucing Jadi Cacat, Perilaku Oknum Petshop Ini Terbongkar

Inilah salah satu produk yang bakal banyak dicari konsumen, terutama di penghujung 2018. Para produsen gadget paham betul dengan kebutuhan terkini ini.

Jika di awal kemunculannya, handphone RAM 4 GB didominasi satu dua pemain, kini sudah tersedia banyak merek yang bisa dipilih pengguna. Tak heran jika sellers online juga menyajikan tawaran-tawaran menarik smartphone RAM 4 GB terbaik yang harganya Rp2 jutaan. Salah satunya Bukalapak.

Di sini tersedia aneka pilihan handphone RAM 4 GB dengan harga tak menguras kantung. Di akhir 2018, produk-produk berkualitas biasanya ditawarkan kepada konsumen dengan harga terbaik pula. Diskon besar-besaran akan mewarnai penjualan akhir tahun.

Baca Juga: Perjuangan Tukang Becak Buat Netizen Sedih, Ini Kisahnya

Bagi Anda yang berniat mencari handphone RAM 4 GB terbaik, silakan cek di toko-toko online terpercaya. Anda tinggal menyesuaikan harganya dengan bujet, karena tersedia berbagai pilihan, mulai dari Rp 2 jutaan, Rp 3 jutaan, hingga Rp 4 jutaan.

Momen Harbolnas ini wajib dimanfaatkan sebaik-baiknya, lho, sebab promo akhir tahun akan segera berakhir. Resminya Diskon Harbolnas 2018 berlangsung pada 12 Desember 2018, namun Bukalapak sudah memulainya sejak Oktober, tepatnya 10 Oktober.

Promo ini akan berakhir 10 Januari 2019. Ayo buruan, jangan sampai kehabisan!

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB