Karena Skandal Korupsi Karyawan, Produsen Drone DJI Rugi Rp 2 Triliun

Ini bukan pertama kali terjadi di China.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 21 Januari 2019 | 08:45 WIB
Ilustrasi Drone DJI. (DJI)

Ilustrasi Drone DJI. (DJI)

Hitekno.com - Produsen drone terbesar di Dunia, DJI ology Co Ltd, tengah mengalami kerugian besar. Hal ini karena skandal korupsi karyawannya.

Karyawan perusahaan asal China ini dilaporkan telah melakukan skandal korupsi secara massal.

Seperti yang beritakan Reuters pada Minggu (20/1/2019), kerugian yang dialami perusahaan ditaksir mencapai USD 150 juta atau sekitar Rp 2 triliun.

Baca Juga: Masa Depan, Drone Dapat Digunakan untuk Misi Penyelamatan

Skandal korupsi besar-besaran ini mulai terungkap saat DJI pusat yang berbasis di Shenzhen, China, melakukan inspeksi untuk pengecekan kualitas (quality control) di tahun 2018.

''DJI tegas mengutuk setiap bentuk korupsi dan telah membuat satgas anti korupsi tingkat tinggi untuk investigasi lebih lanjut dan memperkuat upaya anti korupsi,'' tulis perwakilan DJI.

DJI Mavic 2 Pro. (DJI)
DJI Mavic 2 Pro. (DJI)

''Beberapa kasus korupsi ini telah diserahan kepada otoritas dan sebagian karyawan telah diberhentikan,'' imbuhnya.

Baca Juga: Ini yang Terjadi Ketika Pesawat Ditabrak Drone, Bolong!

Ironisnya, kasus skandal korupsi yang menimpa DJI terlihat sangat terstruktur karena dilakukan secara berjamaah oleh karyawaanya.

Menurut laporan Securities Journal dari China bahkan mencatat sedikitnya ada 40 karyawan DJI yang sedang diselidiki terkait korupsi tersebut.

DJI Phantom 4 Pro vs DJI Mavic. (T3.com)
DJI Phantom 4 Pro vs DJI Mavic. (T3.com)

Sebagai informasi, DJI sendiri mempekerjakan lebih dari 12 ribu karyawan di seluruh dunia sampai akhir tahun 2018.

Baca Juga: Tak Hanya Bisa Terbang, Drone Buatan Disney Bisa Lakukan Hal Ini

Jumlah tersebut juga diperkirakan bakal bertambah lagi hingga lebih dari 14 ribu sampai akhir tahun 2019 ini.

Sementara itu, kasus skandal korupsi karyawan di perusahaan asal China bukan hanya dialami DJI.

Pada awal Januari lalu, perusahaan taksi online Didi Chuxing juga mengumumkan dirumahkannya 80 pegawai mereka karena terbukti terlibat dalam kasus korupsi di perusahaan tersebut.

Baca Juga: Drone Temukan Penjara 100 Paus, Sangat Miris

Akankah skandal korupsi karyawan ini berimbas pada kelangsungan hidup produsen drone DJI ini? (Suara.com/Tivan Rahmat).

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB