Nokia Boyong 5 Ponsel Sekaligus di Gelaran MWC 2019

Dari lima ponsel tersebut ada dua yang menjadi sorotan.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 25 Februari 2019 | 09:00 WIB
Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)

Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)

Hitekno.com - HMD Global resmi merilis lima ponsel terbarunya dalam gelaran MWC 2019 yang diadakan di Barcelona, Sabtu (24/02/2019) waktu setempat. 

Dalam gelaran MWC 2019, CEO HMD Global, Florian Seiche menjadi pembuka untuk meresmikan lima smartphone varian terbarunya tersebut.

Kelima varian ini merupakan Nokia 9 PureView, Nokia 4,2, Nokia 3,2, Nokia 1 Plus dan Nokia 210.

Baca Juga: Pose Ngangkang Jadi Tren di Instagram, Ini Tutorial Melakukannya

Dilansir dari laman NDTV, uniknya varian Nokia 210 menjadi ponsel pertama besutan Nokia dengan fitur 2,5 G yang terjangkau dan cukup menjadi sorotan. 

Tak hanya Nokia 210 saja yang menjadi sorotan, Nokia 9 PureView dengan lima lensa Zeiss akhirnya diluncurkan dalam gelaran MWC 2019 ini.

Berikut ringkasan spesifikasi kelima smartphone Nokia yang berhasil diringkas tim Hitekno dari event MWC 2019 kali ini.

Baca Juga: Pengen Acara Nikahan Bergaya Final Fantasy, Ini Caranya

Nokia 9 PureView

Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)
Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)

Nokia 9 PureView dengan lima kamera belakang akhirnya dirilis dalam gelaran MWC 2019 ini.

Kamera dengan dua lensa monokrom ini diklaim memiliki rentang dinamis yang lebih tinggi dan memiliki kontrol yang lebih tinggi dari smartphone lainnya.

Baca Juga: Ternyata Neymar Jago Main CS:GO, Ini Senjata Andalannya

Dilengkapi dengan layar Gorilla GlasS 5 serta memiliki IP67 tahan air dan debu.

Smartphone ini juga didukung dengan pengisian nirkabel yang kini juga menjadi tren di kalangan smartphone terbaru.

Nokia 9 PureView dilengkapi dengan RAM 6GB dan penyimpanan 128GB dan disokong dengan Snapdragon 845 SoC.

Baca Juga: Kolaborasi Tera Online dan PUBG, Jadi Apa?

Tak ingin kalah dengan sistem keamanan smartphone besutan lainnya, Nokia 9 PureView didukung dengan sensor sidik jari di bawah layar dan mendukung Face ID unlock.

Smartphone ini dibanderol seharga 699 dolar US atau sekitar Rp 9,8 jutaan.

Nokia 4.2

Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)
Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)

Smartphone kedua yang dirilis HMD Global lainnya adalah Nokia 4.2 yang didukung dengan dapur pacu Qualcomm Snapdragon 439 SoC.

Memiliki besara 5,7 inci, smartphone ini disertai dengan dual kamera di bagian belakang dengan 13 megapiksel dan mode kamera AI.

Smartphone ini mulai tersedia bulan April mendatang dengan kisaran harga 169 dolar US atau sekitar Rp 2,3 jutaan.

Nokia 3.2

Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)
Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)

Nokia 3.2 hadir dengan layar HD+ sebesar 6,26 inci dan didukung dengan Qualcomm Snapdragon 429 SoC.

Smartphone ini juga didukung dengan OS Android One dan memiliki dukungan untuk memperbarui keamanan.

Nokia varian ini dilengkapi dengan kamera belakang beresolusi 13 megapiksel dan dibancerol 139 dolar US atau sekitar Rp 1,9 jutaan bulan April nanti.

Nokia 1 Plus

Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)
Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)

Smartphone Nokia 1 Plus ini disertai dengan layar 5,45 inci dan memiliki kamera belakang beresolusi 8 megapiksel dan 5 megapiksel untuk bagian depan.

Nokia 1 Plus ini berjalan di Android 9 Pie (Go edition), kabarnya smartphone ini akan tersedia dengan tiga varian warna yaitu, merah, hitam dan biru.

Smartphone ini akan tersedia Maret nanti dengan harga 99 dolar US atau Rp 1,3 jutaan.

Nokia 210

Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)
Nokia di gelaran MWC 2019. (YouTube/Nokia Mobile)

Paling unik dan menjadi sorotan Nokia 210 dirilis dengan fitur sistem operasi S30+ dan mengkalim memiliki daya tahan baterai 30 hari.

Meski begitu, smartphone ini didukung dengan Opera Mini apabila pengguna ingin berselancar di internet.

Nokia 210 dirilis dengan tiga varian warna dan dibanderol seharga 35 dolar US atau sekitar Rp 490 ribu.

Itulah kelima varian smartphone Nokia yang meluncur dalam gelaran MWC 2019 kali ini, kamu tertarik yang mana?

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB