Bawa Total 7 Kamera, Ini Spesifikasi Lengkap Nokia 9 PureView

Nokia 9 PureView disebut-sebut sebagai perangkat yang memiliki kemampuan fotografi yang luar biasa.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 26 Februari 2019 | 10:00 WIB
Nokia 9 PureView. (HMD Global)

Nokia 9 PureView. (HMD Global)

Hitekno.com - Pada gelaran MWC 2019 yang berlangsung sejak Senin (25/2/2019) lalu, HMD Global secara resmi memperkenalkan perangkat anyarnya yang bernama Nokia 9 PureView.

Nokia 9 PureView ini hadir dengan membawa total 7 kamera dengan 5 kamera dibagian belakang yang disertai dengan sensor flash dan warna.

Kabar mengenai kedatangan Nokia 9 PureView memang cukup mencuri perhatian netizen sejak beberapa bocorannya menyebar. Bagaimana tidak, Nokia 9 PureView disebut-sebut sebagai perangkat yang memiliki kemampuan fotografi yang luar biasa.

Baca Juga: Ada Ratna Sarumpaet, Netizen Buat Pemenang Oscar 2019 Versi Indonesia

Soal desain, sepertinya HMD Global belum move on dan masih menggunakan desain lama dari smartphone Nokia yang rilis sebelumnya.

Perangkat ini didukung dengan layar Gorilla Glass 5 dengan rasio aspek 18:9 sebesar 5,99 inci. Tidak kalah keren dari smartphone kekinian lainnya, Nokia 9 PureView sudah dilengkapi dengan pengisian nirkabel yang cukup menjanjikan.

Nokia 9 PureView. (HMD Global)
Nokia 9 PureView. (HMD Global)

Lalu bagaimana spesifikasi lengkap Nokia 9 PureView? Berikut tim HiTekno rangkum untuk kamu.

Baca Juga: Dead or Alive 6 Berikan Sensor Kekerasan, Khusus untuk Karakter Ini

OS: Android 9.0 (Pie)
Chipset: Qualcomm SDM845 Snapdragon 845
CPU: Octa-core (4x2.8 GHz Kryo 385 Gold & 4x1.7 GHz Kryo 385 Silver)
GPU: Adreno 630
RAM: 6 GB
Internal Memori: 128 GB
Layar: 5.99 inci, P-OLED, 1440 x 2880 piksel, 18:9 ratio
Kamera utama: 5x 12 MP, f/1.8
Kamera depan: 20 MP
Baterai: 3.320 mAh
Konektivitas: microUSB 3.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0
Jaringan: Single SIM (Nano-SIM) or Hybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 155 x 75 x 8 mm
Berat: 172 g
Warna: Midnight Blue

Untuk siapa Nokia 9 PureView?

Nokia 9 PureView. (HMD Global)
Nokia 9 PureView. (HMD Global)

Sedikit membahas mengenai 7 kamera yang dibawa oleh Nokia 9 PureView. Dari 7 kamera belakang yang ada di bodi Nokia 9 PureView, hanya lima kamera yang datang dengan resolusi 12 MP sedangkan sisanya merupakan lensa 3D ToF.

Baca Juga: Qualcomm Bawa Snapdragon X55 5G ke MWC 2019, Ini Keunggulannya

Lima kamera dengan resolusi 12 MP tersebut sudah datang dengan menggunakan dua kamera RGB dan tiga kamera monokrom. Masing-masing kamera sudah mengandalkan sensor 1/2.9 inci 1.25 um piksel yang dipadukan dengan lensa ZEISS bukaan f/1.8.

Dilansir dari GSM Arena, kamera-kamera ini sudah dipadukan dengan fitur phase-detection autofocus (PDAF) dan dual-tone LED flash. Untuk memuaskan penggunanya, Nokia 9 PureView menggunakan kamera selfie beresolusi 20 MP yang sudah didukung dengan software artificial intelligence yang kaya fitur.

Melihat spesifikasi kamera yang diusung Nokia 9 PureView, sepertinya perangkat ini sudah sangat cocok digunakan untuk kamu yang tergila-gila dengan dunia fotografi melalui smartphone yang lebih praktis.

Baca Juga: Foto Dosen Cantik Ngajar di Kelas, Jadi Pengen Kuliah Lagi

Berapa harga Nokia 9 PureView?

Nokia 9 PureView. (HMD Global)
Nokia 9 PureView. (HMD Global)

Unggul dengan kamera, Nokia 9 PureView tidak melupakan kecanggihan sistem keamanannya. Perangkat ini sudah didukung dengan sensor sidik jari di bawah layar yang mendukung Face ID unlock.

Smartphone Nokia 9 PureView ini juga sudah dilengkapi dengan kapasitas RAM dan memori internal yang mumpuni. Masing-masing membawa ukuran RAM 6 GB dan memori internal 128 GB.

Mengenai biaya budget yang harus kamu siapkan, Nokia 9 PureView dibanderol dengan harga Rp 9,8 juta dan akan secara resmi dijual pada bulan Maret 2019 mendatang.

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB