Hitekno.com - Smartphone Oppo F11 Pro dipastikan mendarat ke Indonesia. Seperti apakah spesifikasi Oppo F11 Pro ini? Apakah bisa menarik perhatian?
Oppo F11 Pro ini akan segera rilis pada Rabu (13/3/2019) mendatang. Si ahli dalam kamera in rupanya tidak main-main dengan perangkatnya. Oppo F11 Pro dipastikan datang dengan membawa kamera pop-up.
Namun bukan sekadar kamera pop-up yang dunggulkan smartphone Oppo F11 Pro ini. Masih ada juga banyak fitur yang menarik dimilikinya.
Baca Juga: Kalahkan Dilan Milea, Aksi Dua Remaja Pacaran Ini Bisa Bikin Jomblo Iri
Oppo F11 Pro sudah dipastikan akan datang dengan target pasar kelas mid-range premium yang sekaligus membuatnya menjadi penerus Oppo F9.
Perangkat anyar Oppo ini akan datang dengan membawa layar 6,53 inci yang sudah Full HD+ dan terlindung dengan menggunakan kaca Gorilla Glass 5.
Kali ini, Oppo mendesain Oppo F11 Pro tanpa poni dan rasio screen-to-body mencapai 90,9 persen. Pilihan Oppo ini demi menunjang kamera depan pop-up yang digunakan Oppo F11 Pro.
Baca Juga: Petinggi Xiaomi : Smartphone Realme Downgrade!
Ke ranah kamera, Oppo F11 Pro menggunakan kamera pop-up beresolusi 16 MP dengan bukaan f/2.0. Untuk kamera belakang, Oppo menyematkan dua kamera dengan resolusi 48 MP dan 5 MP.
Unggul dengan kamera, dapur pacu Oppo F11 Pro dibekali dengan prosesor Mediatek Helio P70 yang berpadu dengan GPU Mali-G72 MP3 dan RAM 6 GB.
Lalu bagaimana dengan spesifikasi Oppo F11 Pro? Berikut tim HiTekno.com rangkum untuk kamu.
Baca Juga: Netizen Minta Edit Foto, Hasilnya Bikin Ngakak
Spesifikasi Oppo F11 Pro
OS: Android 9.0 Pie, ColorOS 6
Chipset: Mediatek Helio P70
CPU: Octa-core (4 x 2,1 GHz Cortex-A73 & 4 x 2,0 GHz Cortex-A53)
GPU: Mali-G72 MP3
RAM: 6 GB
Internal Memori: 64 GB dan 128 GB
Eksternal Memori: 256 GB
Layar: 6,53 inci, LTPS IPS LCD, 1080 x 2340 piksel, 19.5:9 ratio
Kamera utama: 48 MP, f/1.8 dan 5 MP, f/2.4
Kamera depan: 16 MP, f/2.0 motorized pop-up
Baterai: 4.000 mAh
Konektivitas: microUSB 2.0, Jack Audio 3.5 mm, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 161,3 x 76,1 x 8,8 mm
Berat: 190 g
Warna: Thunder Black, Aurora Green
Untuk siapa Oppo F11 Pro?
Baca Juga: 5 Fakta Unik Kabel Bawah Laut 4,6 Juta Kilogram yang Memecahkan Rekor
Dapur pacu dari Mediatek yang digunakan Oppo F11 Pro ini sudah menjalankan ColorOS 6 berbasis Android Pie.
Unggul dengan kamera beresolusi besar, Oppo F11 Pro sepertinya sangat sesuai dan cocok digunakan untuk kamu yang tertarik dengan dunia fotografi sekaligus suka selfie.
Secara tampilan, Oppo F11 Pro begitu elegan dengan tampilan tanpa poni dan bezel tipis. Oppo F11 Pro makin menarik dengan dua pilihan warna yang kekinian.
Berapa harga Oppo F11 Pro?
Dapur pacu yang mumpuni hingga kamera beresolusi besar, Oppo membungkus Oppo F11 Pro dengan baterai berkapasitas 4.000 mAh yang sudah didukung dengan VOOC flash charge 3.0.
Soal harga di Indonesia, hingga kini masih belum diketahui. Pasalnya, Oppo F11 Pro baru akan rilis pada Rabu (13/3/2019) mendatang.
Namun, melihat perilisannya di India, Oppo F11 Pro dibanderol dengan harga 24.999 rupee atau setara dengan Rp 5 juta. Tenang, harga tersebut masih di India kok. Kita nantikan rilis resminya di Indonesia ya.