Ini Ambisi Vivo di Pasar Smartphone Indonesia Tiga Tahun Mendatang

Tak sekadar bertahan, ini target Vivo di pasar smartphone Indonesia

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 07 Maret 2019 | 19:45 WIB
Maudy Ayunda dan Afgan promosikan smartphone Vivo V15. (Vivo)

Maudy Ayunda dan Afgan promosikan smartphone Vivo V15. (Vivo)

Hitekno.com - Vivo menjadi salah satu merek yang bertengger di papan atas pasar smartphone Indonesia. Meski sudah diposisi cukup tinggi, namun Vivo punya ambisi yang ingin dicapai.

Vivo Mobile Indonesia menargetkan menjadi penguasa di pasar ponsel Indonesia dalam tiga tahun ke depan.

''Tiga tahun lagi kita akan menargetkan menjadikan Vivo sebagai merek ponsel nomor 1 di indonesia,'' ujar CEO Vivo Mobile Indonesia, Allan Feng, selepas menghadiri acara peluncuran Vivo V15 di Purwakarta, Jawa Barat, belum lama ini.

Baca Juga: Ini Jawaban Vivo Indonesia Soal Tren Smartphone Lipat

Merujuk pada data IDC per Q4 2018, Vivo baru menempati urutan keempat dalam hal market share di Indonesia setelah Samsung, Xiaomi, dan Oppo.

Agar ambisi Vivo cepat terealisasi, Allan mengatakan bahwa pihaknya saat ini sedang menggenjot jumlah produksi ponsel.

Peluncuran Vivo V15. (Vivo)
Peluncuran Vivo V15. (Vivo)

''Indonesia merupakan pasar yang penting bagi Vivo. Oleh karena itu, kami akan menggandakan kapasitas (produksi),'' sambungnya.

Baca Juga: 7 Potret Kece Penyanyi Afgan Jadi Brand Ambassador Vivo

Sebagai informasi, pabrik Vivo Indonesia yang berlokasi di Cikupa, Tangerang, Banten, memproduksi sekitar 800.000 unit ponsel tiap bulannya.

Oleh karena itu, Vivo Indonesia berencana membuka lapangan kerja agar jumlah produksi tersebut bisa memenuhi target perusahaan.

''Jadi rencananya, kami akan membuka lebih dari 1.000 lapangan pekerjaan,'' tegas CEO Vivo Mobile Indonesia.

Baca Juga: Jadi Brand Ambassador, Begini 10 Pose Cantik Maudy Ayunda dengan Vivo

Apakah target Vivo untuk menguasai pasar smartphone Indonesia bisa tercapai tiga tahun mendatang? (Suara.com/ Tivan Rahmat)

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB