Pecahkan Rekor, Huawei Mate 20 Series Laku 10 Juta Unit dalam 4,5 Bulan

Huawei Mate 20 series berhasil memikat konsumen global kelas atas.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 11 Maret 2019 | 19:30 WIB
Pencapaian pengiriman Huawei Mate 20 series secara global. (Weibo)

Pencapaian pengiriman Huawei Mate 20 series secara global. (Weibo)

Hitekno.com - Huawei Mate 20 series baru saja meraih hasil penjualan yang menggembirakan. Smartphone flasghip Huawei tersebut telah melampaui penjualan lebih dari 10 juta unit hanya dalam 4,5 bulan.

Atas pencapaiannya itu, Mate 20 series juga memecahkan rekor penjualan Huawei Mate series dan P series sebelumnya dengan periode waktu yang sama.

Smartphone Huawei Mate 20 diketahui sangat diterima pasar termasuk di daerah Eropa Barat, Timur Tengah, dan Asia Pasifik.

Baca Juga: Oppo Reno, Sub-brand Baru Setelah Realme

CEO bisnis konsumen Huawei, Yu Chengdong, menyampaikan pencapaian tonggak bersejarah ini melalui akun Weibo-nya.

''Dalam empat setengah bulan, pengiriman Huawei Mate 20 series pecah 10 juta unit! Terima kasih atas dukungan, pujian, dan pengakuan dari konsumen global, dan perhatian yang diberikan oleh semua orang. Disarankan bahwa akan ada lebih banyak terobosan pada 2019 dan saya berharap dapat berbagi dengan kalian akan kegembiraan kemajuan teknologi!'' kata Chengdong dalam pernyataan resminya.

Pada Desember 2018, Huawei mengumumkan bahwa pengiriman smartphone globalnya melampaui angka 200 juta unit.

Baca Juga: Vivo X27 Pro akan Membawa Pop-up Selfie Jumbo, Ini Harga dan Kameranya

Angka tersebut berarti bahwa pangsa pasar mereka telah meningkat 66 kali lebih besar daripada pasar mereka 8 tahun yang lalu.

Samsung kuasai pasar smartphone dunia di kuartal 4 2018. (Counterpoint)
Samsung kuasai pasar smartphone dunia di kuartal 4 2018. (Counterpoint)

Akhir tahun 2018, Huawei melaporkan bahwa mereka telah mengirimkan Mate 20 series sebanyak 5 juta unit.

Dikutip dari Gizmochina, pada Januari 2019, mereka mengumumkan bahwa pengiriman Mate 20 series meningkat menjadi 7,5 juta unit.

Baca Juga: Ini Harga iPhone 8 Plus, Apa Bedanya dengan iPhone 8 Biasa?

Berkat pengumuman ini, Huawei akan semakin percaya diri dalam memperebutkan pemuncak pangsa pasar smartphone global.

Berdasarkan data Counterpoint pada kuartal keempat 2018, Huawei berhasil meraih peringkat ketiga pengiriman smartphone global dengan pangsa pasar 15 persen.

Raksasa teknologi asal China itu masih kalah dengan Samsung dan Apple dengan pangsa pasar masing-masing sebesar 18 persen dan 17 persen.

Baca Juga: Bahaya Banget, Video Ini Buktikan Face Unlock Samsung Galaxy S10 Tak Aman

Smartphone paling ngebut AnTuTu Benchmark Februari 2019 versi Internasional. (AnTuTu)
Smartphone paling ngebut AnTuTu Benchmark Februari 2019 versi Internasional. (AnTuTu)

Smartphone Huawei Mate 20 series berhasil membuktikan bahwa ia bukan merupakan flagship sembarangan.

Bersama dengan Huawei P20 Pro, Mate 20 Pro series berhasil menduduki peringkat pertama DxOMark (situs benchmark kamera) dengan skor 109 poin.

Di situs AnTuTu bulan Februari 2019, Huawei Mate 20 X berhasil menempati peringkat 3 smartphone berperforma paling cepat dengan skor 304.588 poin.

Dengan chipset Kirin 980, Huawei Mate 20 series sepertinya berhasil menarik konsumen global kelas atas.

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB