Penghuni Baru Smartphone Kelas Menengah, Ini Spesifikasi Meizu Note 9

Supaya lebih mengenal smartphone anyar Meizu ini, simak spesifikasinya yang sudah tim HiTekno rangkum ya.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Minggu, 17 Maret 2019 | 16:45 WIB
Meizu Note 9. (Meizu China)

Meizu Note 9. (Meizu China)

Hitekno.com - Di awal Maret 2019 lalu, smartphone Meizu Note 9 telah resmi meluncur di pasar China. Sebagai pendatang baru smartphone kelas menengah, seperti apa spesifikasi Meizu Note 9 ini?

Sejak diluncurkan, spesifikasi Meizu Note 9 ini memang mencuri perhatian di China. Dengan harga terjangkau, dibekali spesifikasi hardware yang cukup tinggi.

Usai banyak rumor di awal tahun 2019 mengenai spesifikasinya, akhirnya Meizu Note 9 dipastikan datang dengan menggunakan layar 6,2 inci yang sudah beresolusi Full HD Plus.

Baca Juga: Dukung Pariwisata Bali, Sinyal 4G Smartfren Jangkau Pantai Pandawa

Mengenai jeroannya, Meizu Note 9 menggunakan chipset Snapdragon 675 yang dipadukan sempurna dengan RAM 4 GB atau 6 GB dan memori internal 64 GB atau 128 GB.

Meizu Note 9 juga mencetak angka menakjubkan di benchmark AnTuTu yaitu 175.897. Cukup besar untuk smartphone kelas menengah.

Memanjakan penggunanya yang doyan selfie dan fotografi, Meizu Note 9 menggunakan kamera utama ganda yang masing-masing beresolusi 48 MP dan 5 MP. Sedangkan untuk kamera depan, Meizu Note 9 menggunakan resolusi 20 MP.

Baca Juga: Samsung Siap Produksi Massal Modul RAM 12 GB, Ini Keunggulannya

Meizu Note 9. (Meizu China)
Meizu Note 9. (Meizu China)

Beberapa informasi di atas sudah cukup mencuri perhatian kamu untuk perangkat anyar Meizu ini belum? Untuk lebih lengkapnya, berikut spesifikasi Meizu Note 9.

OS: Android 9.0 (Pie)
Chipset: Qualcomm SDM675 Snapdragon 675
CPU: Octa-core (2x2.0 GHz Kryo 460 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 460 Silver)
GPU: Adreno 612
RAM: 4 GB dan 6 GB
Internal Memori: 64 GB dan 128 GB
Eksternal Memori: -
Layar: 6.2 inci, 1080 x 2244 piksel, 18.7:9 ratio
Kamera utama: 48 MP, f/1.7 + 5 MP depth sensor
Kamera depan: 20 MP, f/2.0
Baterai: 4.000 mAh
Konektivitas: microUSB 2.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 153.1 x 74.4 x 8.7 mm
Berat: 170 g
Warna: Black, Blue, White

Untuk siapa Meizu Note 9?

Baca Juga: Lady Gaga Bakal Dilibatkan di Cyberpunk 2077, Jadi Apa?

Meizu Note 9. (Meizu China)
Meizu Note 9. (Meizu China)

Sudah dijelaskan sejak awal bahwa Meizu Note 9 memang dirilis untuk pengguna smartphone kelas menengah.

Untuk smartphone kelas menengah, Meizu Note 9 cukup menarik dengan spesifikasi super canggih yang dibawanya. Hal ini terbukti dengan Snapdragon 675 yang diduetkan dengan RAM 4 GB dan 6 GB.

Melihat kamera 48 MP yang dibawa Meizu Note 9, perangkat ini sepertinya sangat tepat digunakan untuk kamu yang hobi fotografi.

Baca Juga: Sempat Jadi Bahan Ejekan, Ternyata Apple AirPods Laris Manis

Satu fitur menarik Meizu Note 9, perangkat ini juga menghadirkan fitur Hyper Gaming dan Game Mode 3.0 yang dijamin cukup memanjakan penggunanya yang doyan game.

Berapa harga Meizu Note 9?

Meizu Note 9. (Meizu China)
Meizu Note 9. (Meizu China)

Meizu Note 9 dipastikan akan melenggang dengan sistem antarmuka Flyme 7.2 berbasis Android 9 Pie yang dipadukan dengan baterai 4.000 mAh.

Kapasitas baterai Meizu Note 9 disebut-sebut sudah dibekali dengan sistem pengisian cepat 18W melalui port USB type-C.

Rilis di China, Meizu Note 9 membawa tiga varian memori yang dijual dengan harga yang berbeda-beda. Untuk varian RAM 4 GB dan memori internal 64 GB, Meizu Note 9 dibanderol dengan harga 1.398 yuan atau Rp 2,9 juta.

Sedangkan untuk varian RAM 6 GB dan memori internal 64 GB serta varian RAM 4 GB dan memori internal 128 GB, dijual dengan harga Rp 3,4 juta.

Sayangnya, masih belum diketahui kapan Meizu Note 9 akan menyambangi penggunanya di Indonesia. Kita nantikan ya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB