Hitekno.com - Setelah akhir tahun lalu, DJI resmi memperkenalkan kamera seukuran telapak tangan DJI Osmo Pocket, kali ini giliran adaptor mikrofon 3,5 mm untuk perangkat ini dirilis.
Adaptor mikrofon ini akan dihubungkan ke port USB Type-C kamera dan kabarnya akan bekerja dengan mikrofokn dari Rode, Audio-ica dan Sennheiser.
Dilansir dari The Verge, mikrofon yang tertanam dalam DJI tidak terdengar bagus, namun mikrofon internalnya merupakan bagian terlemah dari perangkat utamanya yang dapat menghasilkan video dengan stabil.
Baca Juga: Kece, PUBG Mobile Raih Banyak Penghargaan dalam Satu Tahun
Kualitas mikrofon aslinya tidak begitu masalah namun tetap saja terdengar kasar seperti GoPro Hero 7 yang dirancang untuk syuting olahraga ekstrem, apalagi kamera DJI ini lebih terasa saat digunakan vlogging.
Intinya audio internal yang tertanam di DJI ini kurang berkualitas jika digunakan untuk vlogging dan membutuhkan perangkat lainnya untuk merekam audio.
Untuk itu DJI merilis adaptor yang dapat digunakan untuk membuat audio yang direkam dengan perangkat ini lebih berkualitas.
Baca Juga: Ini yang Membuat China Percaya Diri Saingi AS dalam Teknologi AI
Namun adaptor DJI ini mungkin bukan satu-satunya yang dibutuhkan, namun menganggap semua jack berukran 3,5 mm sama, mereka sebenarnya berbeda tergantung pada berapa banyak kontak yang dimiliki.
Sedangkan itu adaptor DJI ini hanya berfungsi dengan jack TRS, jadi mungkin pengguna memerlukan TRRS ke adaptor TRS jika mikrofon pengguna memiliki jack TRRS yang ditunjukkan dengan memiliki tiga garis hitam pada konektor.
Adaptor DJI Osmo Pocket kini tersedia dari B&H Photo dan DJI Store dan dibanderol seharga 39 dolar US atau sekitar Rp 554 ribu.
Baca Juga: Ditemukan Malware yang Manfaatkan Celah WinRAR Berusia 19 Tahun
Sedangkan perangkat kamera DJI Osmo Pocket sendiri dengan harga sekitar 349 dollar AS atau sekitar Rp 5 Juta.