HP Perkenalkan Headset Reverb untuk VR dengan Desain Super Ringan

Reverb tampil menarik dengan sajian kualitas visual yang memukau.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 20 Maret 2019 | 18:00 WIB
HP Reverb. (HP)

HP Reverb. (HP)

Hitekno.com - HP belum lama ini merilis sebuah headset windows mixed reality terbarunya yang bernama Reverb. Tampil super ringan, HP menawarkan sensasi berbeda bagi siapa saja yang ingin mencoba perangkat ini.

Reverb merupakan VR headset terbaru dari HP yang datang dengan panel display beresolusi 2160 x 2160 piksel per mata dengan luas sudut pandang 114 derajat.

Angka di atas membuat Reverb sebagai headset Windows Mixed Reality dengan resolusi tertinggi yang ada sekarang ini.

Baca Juga: Bawa Tiga Kamera Utama, Ini Spesifikasi Vivo X27

Punya kualitas visual yang memukau, Reverb juga menarik dengan sajian kualitas visual yang memukau. Perangkat ini dirancang khusus untuk memberikan kenyamanan pada penggunanya.

HP Reverb. (HP)
HP Reverb. (HP)

Selain itu, Reverb juga datang dengan ukuran super ringan dengan total bobot sebesar 499 gram. Reverb diketahui juga sudah terintergrasi dan mendukung spatial audio untuk penggunanya.

Secara tampilan, bagian depan Reverb terdapat sepasang kamera yang sengaja ditempatkan di bagian kiri dan kanan bawah perangkat.

Baca Juga: Jadi Idola, 5 Game Streamer Nimo TV Ini Ternyata Mirip Artis Korea Selatan

Dilansir dari The Verge, kamera ini sudah mendukung fitur passthrough milik Windows Mixed Reality.

Fitur ini membuat pengguna dapat melihat area sekitarnya melalui tampilan kamera tanpa perlu melepas headset tersebut.

Mengenai penjualannya, HP menawarkan hal menarik. Perusahaan ini menjual dua versi Reverb yang berbeda. Versi pertama untuk cunsomer biasa, dan yang kedua untuk kalangan enterprise.

Baca Juga: Kocak, Ajakan Berantem Online ala Dua Pemuda Ini Gabut Abis

Yang membedakan dua versi ini adalah aksesori yang melengkapi. Versi enterprise dilengkapi dengan face mask berbahan fabric dan kabel 0,6 meter yang nantinya akan disambungkan ke HP Z VR Backpack PC.

Menurut rencana, HP akan mulai menjual Reverb pada April mendatang. Sama seperti seri sebelumnya, perangkat Reverb ini juga sudah dilengkapi dengan motion controller Bluetooth saat pengguna membelinya.

Baca Juga: Ribuan Ton Meteor Meledak di Atas Laut Bering, Ini Penjelasan NASA

Mengenai harga, di Amerika Serikat, Reverb akan dijual dengan harga 599 dolar AS atau setara dengan Rp 8,5 juta untuk versi consumer dan 649 dolar AS atau Rp 9,2 juta untuk versi enterprise. Tertarik mencoba Reverb?

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB