Hitekno.com - Dalam waktu berdekatan, Samsung meluncurkan smartphone triple kamera. Pasti membuat banyak orang bingung untuk memilih antara Samsung Galaxy A50 vs Samsung Galaxy A7 2018.
Smartphone Samsung Galaxy A7 hadir pada September 2018, belum berselang setahun atau pada Februari 2019 hadirlah Samsung Galaxy A50.
Tak hanya itu, kedua smartphone Samsung ini juga hadir dalam harga yang setingkat. Hanya selisir beberapa ratus ribu Rupiah saja.
Baca Juga: Dengan Harga Rp 4 Jutaan, Ini 5 Kelebihan Samsung Galaxy A50
Harga Samsung Galaxy A50 versi RAM 4 GB + 64 GB sebesar Rp 4.099.000 sedangkan versi RAM 6 GB + 128 GB sebesar Rp 4.899.00.
Harga Samsung Galaxy A7 2018 versi RAM 4 GB + 64 GB sebesar Rp 3.999.000 sedangkan versi RAM 6 GB + 128 GB awalnya sebesar Rp 5.499.000 namun kini hanya Rp 4.999.000.
Sama-sama smartphone triple kamera dan harga tak berselisih jauh. Pilih mana? Samsung Galaxy A50 yang belum lama dirilis atau Samsung Galaxy A7 2018 yang lebih dulu hadir.
Baca Juga: Video Unboxing Samsung Galaxy A50, Ini yang Kamu Dapatkan
Berikut ini perbandingan antara Samsung Galaxy A50 vs Samsung Galaxy A7 2018 dilihat dari spesifikasinya.
Dapur Pacu
Samsung Galaxy A7 2018 hadir dengan chipset Exynos 7885 dengan fabrikasi 14 nm. Berisikan Octa-core 2x2,2 GHz Cortex-A73 + 6x1,6 GHz Cortex-A53 dan GPU Mali-G71.
Baca Juga: Ini Harga Samsung Galaxy A50 dan Galaxy A30 di Indonesia
Sedangkan Samsung Galaxy A50 dengan chipset Exynos 9610 dengan fabrikasi 10 nm. Berisikan Octa-core 4x2,3 GHz Cortex-A73 + 4x1,7 GHz Cortex-A53 dan GPU Mali-G72 MP3.
Dengan pemakaian core Cortex-A73 yang lebih banyak, jelas Samsung Galaxy A50 punya performa lebih. Tak hanya itu, fabrikasi yang lebih kecil membuatnya lebih irit daya.
Layar
Baca Juga: Dibekali Fitur Scene Optimizer, Ini Spesfikasi Samsung Galaxy A50
Keduanya sama-sama memakai panel Super AMOLED dan dilindungi Corning Gorilla Glass. Secara kualitas akan sama-sama menghasilkan warna dan kecerahan sepadan.
Hanya poni dan ukuran yang membedakan, Samsung Galaxy A50 berukuran 6,4 inci. Sedangkan Samsung Galaxy A7 2018 hanya berukuran 6 inci saja.
Kamera
Apakah triple kamera pada kedua smartphone Samsung ini sama? Ternyata tidak sepenuhnya sama walau keduanya identik dan tak banyak perbedaan.
Kamera utama Samsung Galaxy A50 berisi 25 MP f/1.7, 8 MP f/2.2 ultrawide 12 mm, 5 MP f/2.2 sebagai depth sensor. Ditambah kamera selfir 25 MP f/2.0.
Sedangkan kamera Samsung Galaxy A7 2018 berisi 24 MP f/1.7 lensa wide 27 mm, 8 MP f/2.4 ultrawide 18 mm dan 5 MP depth sensor. Ditambah kamera selfie 24 MP f/2.0.
Dari angka-angka di atas, jelas Samsung Galaxy A50 sedikit lebih unggul. Namun bukan berarti Samsung Galaxy A7 2018 kalah jauh.
Baterai dan Charger
Samsung Galaxy A50 memakai baterai 4.000 mAh dengan dukungan fast charging 15 watt. Smartphone ini juga telah memakai port USB type-C.
Sedangkan Samsung Galaxy A7 2018 memakai baterai 3.300 mAh tanpa dukungan fast charging. Smartphone Samsung ini juga masih memakai port micro USB.
Dari baterai dan pengisian daya ini jelas Samsung Galaxy A50 lebih unggul. Ditambah chipset dengan fabrikasi lebih kecil yang lebih irit pastinya.
Fitur Menarik
Samsung Galaxy A50 membawa fitur in-display fingerprint sensor alias pengenalan sidik jadi di balik layarnya. Jelas lebih memudahkan dan lebih futuristis.
Sedangkan Samsung Galaxy A7 2018 memakai sensor sidik jari di bagian samping samrtphone. Teknologi ini lebih akurat dibanding in-display fingerprint sensor.
Kesimpulan
Dengan harga yang lebih murah, Samsung Galaxy A50 dengan banyak kelebihannya. Dari performa, baterai, hingga resolusi kamera yang dipakai.
Bukan berarti Samsung Galaxy A7 tak menarik. Smartphone ini cocok untuk yang mencari smartphone tanpa poni. Karena tidak semua mau dengan smartphone berponi.
Itulah perbandingan spesifikasi antara Samsung Galaxy A50 vs Samsung Galaxy A7 yang sama-sama smartphone triple kamera. Mana yang lebih menarik?