Diprotes, Bos Xiaomi Berjanji ke Mi Fans akan Kurangi Jumlah Iklan di MIUI

Pihak Xiaomi beralasan harga Xiaomi murah karena adanya profit lebih dari iklan di MIUI.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 08 April 2019 | 12:00 WIB
Logo Xiaomi. (twitter/xiaomi)

Logo Xiaomi. (twitter/xiaomi)

Hitekno.com - Beberapa dari pengguna Xiaomi atau Mi Fans mulai tak tahan ketika tampilan antarmuka Xiaomi, MIUI mulai dipenuhi dengan aneka iklan dan promosi lainnya. 

Menurut pihak Xiaomi sendiri, iklan yang muncul pada MIUI sebenarnya cukup menguntungkan.

Pasalnya dilansir dari laporan GSM Arena pada Minggu (7/4/2019), vendor asal Tiongkok itu berhasil meraup 16 miliar yuan dari MIUI, dan 10,1 miliar yuan diantaranya berasal dari iklan.

Baca Juga: Dibekali Kamera Canggih, Netizen Takjub dengan Hasil Foto Huawei P30

Namun bagi CEO Xiaomi Lei Jun, keinginan Mi Fans tetap menjadi prioritas perusahaan. Oleh karena itu, ia berjanji akan mencari jalan keluar untuk masalah ini.

Xiaomi mulai kembangkan MIUI 11. (mydrivers)
Xiaomi mulai kembangkan MIUI 11. (mydrivers)

Sebelumnya, Jun sudah meminta pada tim MIUI untuk meningkatkan pengalaman pengguna dengan mengurangi keberadaan iklan yang dianggap terlalu mengganggu atau tidak pantas untuk dipromosikan.

Oleh karena itu, Xiaomi akan lebih selektif dalam memilih klien yang ingin dipromosikan dalam MIUI. 

Baca Juga: Tak Aman, Sensor Keamanan Samsung Galaxy S10 Tertipu Sidik Jari 3D

Sayangnya, iklan di MIUI tidak akan hilang sepenuhnya, karena Xiaomi berdalih salah satu penyebab harga Xiaomi murah adalah karena adanya profit lebih dari iklan di MIUI.

Tak hanya itu, belum diketahui apakah keputusan Lei Jun itu berlaku untuk semua versi MIUI atau tidak.(Suara.com/Tivan Rahmat)

Baca Juga: Render Motorola P40 Play Beredar, Alternatif Baru di Kelas Menengah

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB