Dibanderol Rp 17,3 Juta, Ini Kecanggihan Kamera Mirrorless Lumix G95

Panasonic mengklaim bahwa kamera besutannya ini bisa mengunci obyek hanya dalam waktu 0,07 detik

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 08 April 2019 | 14:00 WIB
 Lumix G95 Micro Four Thirds. (YouTube/Lumix Cameras)

Lumix G95 Micro Four Thirds. (YouTube/Lumix Cameras)

Hitekno.com - Panasonic tak ingin kalah berlomba dalam merilis produk sektor kamera, Lumix G95 ini disebut masuk dalam kategori kamera hybrid mid ranger. Menurut laporan GSM Arena yang dikutip pada Minggu (7/4/2019), kamera nirlensa ini memiliki sensor CMOS 20,3 MP tanpa filter low pass.

Selain itu, Panasonic Lumix G95 juga dilengkapi fitur stabilisasi gambar lima sumbu built in dan mengombinasikan teknologi autofocus dengan defocus berbasis kontras.

Untuk autofocus-nya, Panasonic mengklaim bahwa kamera besutannya ini bisa mengunci obyek hanya dalam waktu 0,07 detik saja berdasarkan pendeteksian wajah dan mata. 

Baca Juga: Sibuk Bermain Smartphone saat Nyebrang Jalan, Wanita Ini Tertabrak Taksi

 Lumix G95 Micro Four Thirds. (YouTube/Lumix Cameras)
Lumix G95 Micro Four Thirds. (YouTube/Lumix Cameras)

Beralih ke fitur video, kamera Panasonic Lumix G95 sanggup merekam video dalam format 4K pada 30 fps (frame per second) dan video 1080 piksel pada 120 fps. 

Menariknya lagi, salah satu fitur baru yang mencolok pada kamera ini adalah kehadiran V-LogL yang membawa 12 stop rentang dinamis dan opsi perataan warna yang lebih fleksibel.

Untuk bagian bodinya, Panasonic Lumix G95 dibalut material aloi magnesium yang tahan air dan debu. Pada bagian belakang kamera, terdapat jendela bidik OLED 2360K bersama dengan LCD 1240K berukuran 3,040 inci.

Baca Juga: Dibekali Kamera Canggih, Netizen Takjub dengan Hasil Foto Huawei P30

 Lumix G95 Micro Four Thirds. (YouTube/Lumix Cameras)
Lumix G95 Micro Four Thirds. (YouTube/Lumix Cameras)

Sedangkan untuk konektivitas, kamera mirrorless terbaru ini memakai konektor HDMI dengan output 8-bit 4:2:2 agar bisa terhubung dengan monitor, serta memiliki port untuk headphone dan jack mikrofon. 

Untuk urusan proses transfer data bisa dilakukan dengan bantuan Bluetooth dan koneksi Wi-Fi.

Kamera ini mulai tersedia bulan Mei 2019 mendatang, harga Panasonic Lumix G95 dibanderol 1199,99 dolar AS atau setara Rp17,3 juta. Bagaimana minat?(Suara.com/Tivan Rahmat)

Baca Juga: Tak Aman, Sensor Keamanan Samsung Galaxy S10 Tertipu Sidik Jari 3D

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB