Dijual Hanya Rp 1 Jutaan, Ini Spesifikasi Honor 8S

Jadi, tertarik untuk mencoba Honor 8S ini?

Rima Sekarani Imamun Nissa | Amelia Prisilia

Posted: Sabtu, 27 April 2019 | 10:15 WIB
Tampilan depan Honor 8S. (Honor Rusia)

Tampilan depan Honor 8S. (Honor Rusia)

Hitekno.com - Honor 8S akhirnya rilis di Rusia pada Jumat (26/4/2019) lalu. Bawa desain kece, smartphone ini dijual hanya dengan harga Rp 1 jutaan lho.

Satu hal yang menarik dari Honor 8S memang adalah desain perangkatnya. Honor 8S menggunakan desain dual-texture dengan lapisan polikarbonat dan desain bertekstur ganda yaitu glossy dan logam.

Pada bagian yang berada di bawah kamera, Honor 8S memiliki tekstur yang sangat halus dan glossy. Sedangkan sisi lainnya memiliki tekstur yang membuat pegangan menjadi lebih kuat.

Baca Juga: Segera Uji Coba Jaringan 5G, Smartfren Gandeng ZTE Corporation

Perangkat Honor 8S ini dirilis dengan menggunakan layar IPS LCD 5,71 inci dengan resolusi HD+ berukuran 1520 x 720 piksel. Layar smartphone ini juga dilengkapi dengan screen-to-body mencapai 84,6 persen.

Soal dapur pacu, Honor 8S dibekali dengan chipset entry-level dari Media Tek Helio A22. Memori Honor 8S didukung dengan RAM 2 GB dan memori internal 32 GB.

Tampilan depan dan belakang Honor 8S. (Honor Rusia)
Tampilan depan dan belakang Honor 8S. (Honor Rusia)

Beranjak ke sektor kamera, Honor 8S membawa kamera belakang beresolusi 13 MP yang sudah dipadukan dengan LED flash. Sedangkan untuk kamera depan, Honor 8S dibekali dengan kamera 5 MP.

Baca Juga: Bantu Penumpang Tunanetra, Driver Ojol Ini Dapat Hadiah Tak Terduga

Untuk semakin mengenal perangkat anyar ini, berikut spesifikasi Honor 8S yang sudah tim HiTekno lansir dari GSM Arena.

OS: Android 9.0 (Pie)
Chipset: Mediatek MT6761 Helio A22
CPU: Quad-core 2.0 GHz Cortex-A53
GPU: PowerVR GE8320
RAM: 2 GB
Internal Memori: 32 GB
Eksternal Memori: microSD 512 GB
Layar: 5.71 inci, 720 x 1520 piksel, 19:9 ratio
Kamera utama: 13 MP, f/1.8
Kamera depan: 5 MP
Baterai: 3.020 mAh
Konektivitas: microUSB 2.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, FM Radio, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 147.1 x 70.8 x 8.5 mm
Berat: 146 g
Warna: Black, Gold, Blue

Untuk siapa Honor 8S ini?

Baca Juga: Waduh, Kepala Colokan Apple Bisa Pecah dan Nyetrum

Ilustrasi Honor 8S. (Honor Rusia)
Ilustrasi Honor 8S. (Honor Rusia)

Secara spesifikasi dapur pacu atau kamera, memang Honor 8S terkesan sangat biasa dan tidak memiliki keunggulan khusus.

Namun, desain kece dan elegan yang dibawa Honor 8S sepertinya tidak bisa dianggap remeh. Sebagai smartphone yang dibanderol dengan harga Rp 1 jutaan, desain Honor 8S memberi kesan mahal saat kamu gunakan.

Honor 8S bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu yang suka dengan perangkat dengan desain menawan dan spesifikasi yang cukup.

Baca Juga: Kapan PlayStation 5 Hadir? Ini Kata Analis

Berapa harga Honor 8S?

Varian warna Honor 8S. (Honor Rusia)
Varian warna Honor 8S. (Honor Rusia)

Sebagai permulaan, Honor 8S baru akan dijual di Rusia. Pasalnya, negara ini menjadi tempat peluncuran pertama Honor 8S sebelum akhirnya dijual global.

Sayangnya, masih belum diketahui, kapan pengguna smartphone dunia akan dapat menjajal Honor 8S ini. Mengenai harga, Honor 8S dijual di Rusia dengan harga 8.490 rubel atau setara dengan Rp 1,9 juta.

Jadi, tertarik untuk mencoba Honor 8S ini?

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB