Ini 10 Smartphone Terbaik dan Termurah di Kelasnya, Berencana Membelinya?

Smartphone terbaik dan termurah ternyata tak lagi didominasi oleh Xiaomi pada posisi 3 besar.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Kamis, 09 Mei 2019 | 22:00 WIB
Redmi Note 7 Pro masuk ke dalam smartphone termurah dan terbaik di kelasnya. (Xiaomi)

Redmi Note 7 Pro masuk ke dalam smartphone termurah dan terbaik di kelasnya. (Xiaomi)

Hitekno.com - Selain smartphone terkencang April 2019, AnTuTu Benchmark juga merilis deretan 10 smartphone best value-for-money. Itu merupakan daftar smartphone terbaik dan termurah di kelasnya masing-masing.

Situs AnTuTu Benchmark terdapat 2 versi yaitu internasional dan China. Kali ini daftar yang dibagikan adalah versi China.

Itu berarti terdapat sebagian smartphone yang khusus dijual di China dan tidak masuk ke Indonesia.

Baca Juga: Cuma Rp 1 Jutaan, Ini 4 Kelebihan Smartphone Termurah Vivo

Namun setidaknya, kita bisa tahu smartphone mana saja yang terbaik dan termurah di kelasnya, terutama yang masuk di Indonesia.

AnTuTu membaginya dalam 2 kelas yaitu kelas pertama dengan harga 1000 - 1999 yuan atau Rp 2,2 juta - Rp 4,2 juta serta kelas kedua dengan rentang harga 2000 - 3000 yuan atau Rp 4,2 juta - Rp 6,3 juta.

Dalam kelas pertama, Meizu X8 (4GB + 64) muncul sebagai juara pertama.

Baca Juga: Realme 3 Diklaim Jadi Smartphone Penjualan Terbaik di Maret 2019

Meizu X8. (The Roco)
Meizu X8. (Meizu)

Meizu X8 ditenagai dengan chipset menengah premium Snapdragon 710 dan dijual dengan harga 1.198 yuan atau Rp 2,5 juta.

Posisi selanjutnya ditempati oleh smartphone populer seperti Meizu Note 9 dan Mi 8 SE.

Di luar tiga besar besar, terdapat Smartisan Pro 2S, Lenovo Z5s, Vivo Z3, Redmi Note 7 Pro, Xiaomi Mi Play, Huawei Nova 2s dan smartphone China lainnya.

Baca Juga: Ini 6 Smartphone dengan 3 Kamera Belakang Terbaik yang Resmi di Indonesia

Dalam kelas kedua yaitu rentang harga Rp 4,2 juta - Rp 6,3 juta, smartphone termurah dan terbaik di kelasnya adalah ZTE Axon 9 (6 GB + 64 GB).

Smartphone termurah dan terbaik kelas kedua versi AnTuTu April 2019. (AnTuTu)
Smartphone termurah dan terbaik kelas kedua versi AnTuTu April 2019. (AnTuTu)

Perangkat tersebut dibekali dengan chipset Snapdragon 845 dan dibanderol dengan harga 2.098 yuan atau Rp 4,42 juta.

Dikutip dari Gizmochina, ZTE Axon 9 juga dilengkapi layar AMOLED 6,21 inci, layar HDR10, baterai 4000 mAh, pengaturan kamera ganda belakang dengan dukungan untuk sensor ultra wide-angle 130 derajat.

Baca Juga: Beragam, Ini 5 Laptop Terbaik dalam Gelaran CES 2019

Smartphone lain yang masuk dalam kelas kedua posisi tiga besar termasuk Meizu 16 (versi 6 GB + 64 GB) dan Xiaomi Mi 8 (6 GB + 128 GB).

Smartphone termurah dan terbaik kelas kedua versi AnTuTu April 2019. (AnTuTu)
Smartphone termurah dan terbaik kelas kedua versi AnTuTu April 2019. (AnTuTu)

Di luar 3 besar, smartphone termurah dan terbaik di kelasnya di rentang Rp 4,2 juta - Rp 6,3 juta termasuk Lenovo Z5 Pro GT (6 GB + 128 GB), Smartisan R1 (6 GB + 128 GB), Mi 9 (6 GB + 128 GB), Mi Mix 2s (6 GB + 128 GB), Lenovo Z6 Pro (8 GB + 128 GB), Mi 8 (6 GB + 128 GB) dan Vernee Mars (6 GB + 128 GB).

Jika dilihat dari daftar, akan sangat menarik menantikan smartphone terbaru dari Lenovo dan Meizu masuk ke Indonesia. Daftar juga cukup mengejutkan mengingat dominasi Xiaomi di tiga besar sudah tersingkir.

Itulah tadi smartphone terbaik dan termurah versi AnTuTu Benchmark China April 2019, ada smartphone incaran kamu?

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB