Kenapa Masih Ada iPod Touch Baru di 2019, untuk Siapa?

Apakah kamu berminat dengan iPod Touch baru di 2019 ini? Atau milih mendengarkan musik dari smartphone aja?

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 04 Juni 2019 | 10:00 WIB
Apple iPod Touch Baru di 2019. (Apple)

Apple iPod Touch Baru di 2019. (Apple)

Hitekno.com - Diberitakan sebelumnya, Apple telah meluncurkan iPod Touch baru di tahun 2019 ini. Masih adakah orang yang mencari mp3 player padahal sudah ada smartphone?

Sejak dulu, iPod dikenal sebagai pemutar musik kenamaan dari Apple. Bahkan iPod juga jadi asal muasal dari smartphone iPhone yang jadi andalan mereka.

Smartphone iPhone perdana, memakai basis dari iPod Touch yang mendapatkan fungsi seluler dan internet. Namun pada dasarnya, iPod hadir sebagai pemutar musik portabel.

Baca Juga: Popularitas iPhone Makin Merosot, Ini Buktinya

Di saat smartphone sudah bisa memainkan musik dengan baik dan punya memori penyimpanan lega, masih butuhkan mp3 player atau pemutar musik khusus seperti iPod Touch ini?

Sebenarnya, iPod Touch bukan sekadar pemutar musik. Namun sekarang menjadi iPhone yang dikurangi fungsi seluler nya. Sehingga mendapatkan fitur iPhone namun tidak bisa telepon dan SMS.

Namun iPod Touch telah dilengkapi dengan WiFi yang membuatnya bisa terkoneksi ke internet. Dan bisa melakukan banyak fungsi lainnya seperti iPhone.

Baca Juga: Ternyata Biaya Produksi iPhone Tak Sampai Setengah Harga Jual

Bahkan untuk iPod Touch baru 2019 ini memakai chipset atau prosesor yang sama dengan iPhone 7. Jadi apapun aplikasi yang lancar di iPhone 7 pasti lancar juga di iPod Touch baru ini.

iPod Touch 7. (Apple)
iPod Touch 7. (Apple)

Dengan layar 4 inci Retina display, iPod Touch baru 2019 ini juga nyaman untuk bermain game. Karena A10 Fusion chip yang digunakannya juga cukup bertenaga.

Juga dilengkapi dengan kamera 8 MP di belakang, dan kamera selfie 1,2 MP. Juga dilengkapi headphone jack atau jack audio 3,5 mm dan port lightning.

Baca Juga: Punya Harga Selangit, Ini Deretan Hal Nekat yang Dilakukan Demi iPhone

Dengan harga termurah 199 dolar AS atau Rp 2,8 juta untuk varian termurah, masih adakah yang membeli iPod Touch baru 2019 ini?

Pastinya ada dong, mereka yang ingin membelikan perangkat kepada anak mereka. Namun tidak ingin anaknya sembarangan terkoneksi dan mengkonsumsi konten dari internet.

Perangkat ini juga untuk mereka yang takut akan privasi dicuri operator seluler. Atau membutuhkan smartphone, namun tanpa funsi SMS dan telepon.

Baca Juga: Hasil Studi : di Jakarta Lebih Mudah Nyicil iPhone, Jogja Paling Susah

Apple iPod Touch Baru di 2019. (Apple)
Apple iPod Touch Baru di 2019. (Apple)

Juga untuk mereka para developer aplikasi iOS yang butuh perangkat untuk pengetesan. iPod Touch baru ini juga cocok, apalagi masih bisa menjalankan fungsi-fungsi iOS seperti iPhone.

Atau untuk mereka yang ingin mengenang sejarah panjang dari Apple melalui iPod Touch. Berkat iPod ini, ada yang namanya smartphone iPhone.

Pastinya juga untuk mereka yang ingin pemutar musik terpisah dari smartphone. Apalagi iPod Touch ini punya headphone jack, tak seperti iPhone baru.

Perangkat ini juga dilengkapi chip untuk memproses audio sebaik iPhone. Dan masih bisa menjalankan aplikasi streaming musik seperti Spotify, Joox, dan Apple Music.

Kalau kamu sendiri, apakah masih berminat dengan iPod Touch baru 2019 ini? Atau lebih memilih menikmati musik dengan smartphone yang kamu miliki?

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB