Google Kapok Garap Tablet, Begini Nasib Pixel Slate Selanjutnya

Kenapa Google kapok dengan tablet?

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 21 Juni 2019 | 21:30 WIB
Google Pixel Slate. (Google)

Google Pixel Slate. (Google)

Hitekno.com - Masih ingat dengan Google Pixel Slate, tablet yang dikenalkan Google saat peluncuran Pixel 3 dan Pixel 3 XL? Tidak ada lagi penerus dari tablet ini.

Dilaporkan GSM Arena, Google tidak lagi menggarap penerus dari tablet Pixel Slate. Tak hanya itu, Google juga kapok untuk menggarap tablet.

Google memutuskan tidak lagi menggarap harware tablet untuk Chrome OS maupun Android. Karena itu, kita tidak lagi menemukan penerus Google Pixel Slate.

Baca Juga: Untuk Profesional, Acer Kenalkan 2 Chromebook Baru

Disebutkan kalau google memutuskan untuk lebih fokus pada pengembangan laptop Chrome OS dibandingkan tablet. Mungkin nantinya kita akan lihat lebih banyak laptop Chromebook dari Google.

Tidak ketinggalan, Google juga fokus mengembangkan hardware untuk smartphone Android. Tidak lain adalah Google Pixel 4 dan Pixel 4 XL yang akan dirilis nanti.

Namun buat kamu yang terlanjur sudah membeli Google Pixel Slate, tidak usah khawatir. Google masih mendukung perangkat ini hingga Juni 2024 mendatang.

Baca Juga: Smartphone Kurang Lebar? Ini Rekomendasi 4 Tablet Gaming Termantap 2019

Sehingga terkait update OS hingga keamanan masih dijamin Google hingga Juni 2024 mendatng. Waktu yang cukup panjang untuk sebuah hardware.

Google Pixel Slate. (Wired)
Google Pixel Slate. (Wired)

SVP Devices dan Services Google, Rick Osterloh mengungkapkan kalau team mereka masih berkomitmen untuk mendukung perangkan ini cukup lama.

Pasar tablet saat ini memang tidaklah seramai beberapa tahu lalu. Apple masih menguasai dengan iPad disusul Samsung juga memiliki jajaran tablet.

Baca Juga: Super Canggih, Ini Spesifikasi Google Pixel Slate

Di luar itu, pasar perangkat mobile lebih didominasi oleh smartphone dan laptop. Tidak heran jika Google ikutan berhenti dengan tablet Google Pixel Slate.

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB