Hitekno.com - Kamera Leica memang dikenal memiliki harga yang tak murah dan dihargai dengan baik oleh banyak fotografer.
Namun, jika kamu ingin mencoba kamera Leica, kini perusahaan telah mengumumkan kamera seri M terbaru yang merupakan tipe yang lebih terjangkau.
Meski belum benar-benar murah dan terjangkau namun harga kamera Leica yang satu ini dijual lebih murah dari kamera Leica sebelumnya.
Baca Juga: Begitu Banyak Paus Mati di Pesisir AS, Ilmuwan Kebingungan Menguburnya
Kamera terbaru ini dijuluki Leica ME (Typ 240), kamera pengintai ini hadir dengan sensor CMOS full frame 24MP.
Dilansir dari Ubergizmo, Perangkat kamera ini juga dilengkapi dengan prosesor Leica Maestro, buffer 2Gb dan rentang ISO dari 200-6400.
Pihak Leica juga mengatakan tentang setiap kamera terbarunya ini dibuat di Jerman, itu mengapa dapat menjelaskan mengapa harganya sangat mahal.
Baca Juga: Kesal Sering Dicurangi Pelanggan, Penjual Gorengan Ini Pasang CCTV
Menurut Leica, kamera terbaru ini bodinya akan dilapisi dengan lis kulit di permukaannya.
Kameranya akan tahan debu dan juga tahan terhadap semprotan air, jadi meskipun terkena sedikit air yang mengalir, perangkat kamera ini akan baik-baik saja.
Fitur lainnaya yang menyertai kamera Leica Me ini memiliki layar TFT 3 inci, rekaman video Full HD, WiFi bawaan, baterai 1.800 mAh.
Baca Juga: Singa Jadi-jadian Berkeliaran, Hewan Ini Bikin Netizen Terkejut dan Geli
Pihak Leica juga mengklaim kamera ini menawarkan pemotretan burst hingga 3 fps.
Kamera Leica ME (Typ 240) ini diperkirakan akan diluncurkan pada 25 Juli 2019 mendatang dengan harga 3.995 dolar AS atau sekitar Rp 56 juta.
Baca Juga: Xiaomi: Tahun Ini Tidak Ada Mi Note dan Mi Max Baru