Bawa Baterai 6.000 mAh, Ini Spesifikasi Asus ROG Phone 2

Dilansir dari GSM Arena, berikut spesifikasi Asus ROG Phone 2 yang sudah tim HiTekno rangkum untuk kamu.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 24 Juli 2019 | 17:00 WIB
Asus ROG Phone 2. (Asus)

Asus ROG Phone 2. (Asus)

Hitekno.com - Baru diperkenalkan belum lama ini, Asus ROG Phone 2 memang begitu mencuri perhatian. Apalagi perangkat ini datang dengan membawa baterai berkapasitas 6.000 mAh. Lalu bagaimana dengan spesifikasi Asus ROG Phone 2?

Tahun lalu, Asus juga merilis smartphone gamingnya yang diberi nama Asus ROG Phone generasi pertama. Sebagai generasi selanjutnya, Asus ROG Phone 2 jelas begitu dinantikan kedatangannya.

Secara desain, Asus ROG Phone 2 dan smartphone yang rilis sebelumnya memang tidak berbeda jauh bahkan hampir sama. Hal ini dilakukan oleh Asus mengingat respon baik dari pengguna dengan desain sebelumnya.

Baca Juga: Basuki Tjahaja Purnama Segera Rilis Aplikasi Jangkau, Ini Penjelasannya

Asus ROG Phone 2 rilis dengan menggunakan layar AMOLED 6,59 inci yang dapat berjalan pada kecepatan refresh hingga 120 Hz. Mengenai layar, Asus ROG Phone 2 dibekali dengan resolusi 1.080 x 2.340 piksel dan mendukung HDR 10-bit.

Ke dapur pacu, Asus ROG Phone 2 ditenagai dengan Snapdragon 855 Plus dan GPU Adreno 640 hingga 675 MHz untuk peningkatan kinerja hingga 15 persen. Angka ini membuat Asus ROG Phone 2 bekerja lebih cepat dari perangkat yang menggunakan Snapdragon 855 biasa.

Logo Asus ROG Phone 2. (Gizchina)
Logo Asus ROG Phone 2. (Gizchina)

Cukup mencuri perhatian, kira-kira bagaimana dengan spesifikasi perangkat ini? Dilansir dari GSM Arena, berikut spesifikasi Asus ROG Phone 2 yang sudah tim HiTekno rangkum untuk kamu.

Baca Juga: Kamera Smartphone Android Disebut Alay, Netizen Balas dengan Foto Keren

OS: Android 9.0 (Pie), ROG UI
Chipset: Qualcomm SDM855 Snapdragon 855 Plus
CPU: Octa-core (1x2.96 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.8 GHz Kryo 485)
GPU: Adreno 640
RAM: 12 GB
Internal Memori: 256 GB / 512 GB
Eksternal Memori: -
Layar: 6.59 inci, 1080 x 2340 piksel, 19,5:9 ratio
Kamera utama: 48 MP, f/1.8 + 13 MP, f/2.4
Kamera depan: 24 MP, f/2.2
Baterai: 6.000 mAh
Konektivitas: microUSB 3.1, Type-C 1.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 171 x 77.6 x 9.5 mm
Berat: 240 g
Warna: Black

Untuk siapa Asus ROG Phone 2?

Asus ROG Phone 2. (Asus)
Asus ROG Phone 2. (Asus)

Dibekali dengan chipset Snapdragon 855 Plus, Asus ROG Phone 2 dilengkapi dengan pilihan RAM 12 GB dan penyimpanan internal hingga 512 GB. Dengan kapasitas sebesar ini, jelas jika Asus ROG Phone 2 begitu menjanjikan.

Baca Juga: Masuk Fortune 500 Global, Xiaomi Bagi-bagi Saham ke Karyawan

Walaupun dirilis khusus untuk para gamers, Asus juga ingin memanjakan penggunanya dari segi kamera. Asus ROG Phone 2 dilengkapi dengan kamera belakang yang masing-masing beresolusi 48 MP dan 13 MP. Sedangkan untuk kamera depan, Asus ROG Phone 2 menggunakan resolusi 24 MP.

Yang unggul dari perangkat ini adalah baterai berkapasitas 6.000 mAh yang sudah didukung dengan fitur fast charging.

Dibuat khusus untuk gamers, Asus mengklaim bahwa Asus ROG Phone 2 ini dapat bertahan hingga 7 jam untuk bermain PUBG Mobile.

Baca Juga: Lebih Hemat dengan Fitur Mix and Save dari Agoda

Berapa harga Asus ROG Phone 2?

Asus ROG Phone 2. (Asus)
Asus ROG Phone 2. (Asus)

Baru diperkenalkan secara resmi pada 22 Juli 2019 lalu, Asus ROG Phone 2 nantinya akan dirilis secara resmi pada 11 Agustus 2019 mendatang di Taiwan. Dilansir dari GSM Arena, Asus ROG Phone 2 dibanderol dengan harga 26.990 dolar Taiwan atau setara dengan Rp 12,1 juta.

Tidak diketahui dengan pasti kapan Asus akan memboyong Asus ROG Phone 2 ke Indonesia. Jika sudah cukup tergiur melihat spesifikasi Asus ROG Phone 2, mohon bersabar hingga perangkat ini rilis di Indonesia ya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB