Hitekno.com - Jika pada umumnya membeli smartphone karena spesifikasi, hal berbeda justru dilakukan seorang gadis ini. Menghabiskan uang Rp 12 juta, gadis ini rupanya punya alasan kocak membeli Samsung Galaxy S10.
Seperti yang diketahui, Samsung Galaxy S10 baru saja rilis di Indonesia pada Maret 2019 lalu. Dibekali dengan layar 6,1 inci dan teknologi Dynamic AMOLED beresolusi 1440 x 3040 piksel, Samsung Galaxy S10 membawa banyak kecanggihan.
Secara desain, Samsung Galaxy S10 begitu rupawan dan kekinian. Tidak hanya unggul secara tampilan, Samsung Galaxy S10 juga dibekali dengan otak mumpuni dari prosesor Exynos 9820.
Baca Juga: Superior dengan Harga Mulai Rp 2 Jutaan, Ini Spesifikasi Realme 5 Pro
Bukan main-main, Samsung Galaxy S10 ini tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Prism White dan Prism Black yang dijual dengan harga Rp 12,999 juta.
Mengenai kamera, tentu tidak mungkin untuk meragukan kualitas kamera Samsung Galaxy S10. Pasalnya, perangkat ini dibekali oleh tiga kamera yang masing-masing beresolusi 12 MP, 12 MP, dan 16 MP.
Kamera depan Samsung Galaxy S10 dibekali dengan lensa beresolusi 16 MP dengan bukaan f/1.9. Punya kamera mumpuni, rupanya bukan hal tersebut yang membuat gadis ini menjajal Samsung Galaxy S10.
Baca Juga: 7 Smartphone Murah Rp 1 Jutaan Pakai Snapdragon Terbaik Agustus 2019
Mempunyai tahi lalat di bagian dagu, gadis ini punya cara kocak memanfaatkan lubang berwarna hitam yang jadi rumah kamera depan Samsung Galaxy S10 ini. Saat fotonya dijadikan walpaper smartphone Samsung Galaxy S10, lubang berwarna hitam ini bisa menjadi tahi lalat di dagunya.
''Alasan pilih Samsung Galaxy S10'' tulis unggahan di akun Muhammad Andhika Rahayu ini.
Ide bagus dari gadis ini untuk memanfaatkan Samsung Galaxy S10 yang seharga Rp 12 juta ini cukup brilian ya.
Baca Juga: Samsung Galaxy Note 10 Plus Terlalu Mahal? Ini 4 Alternatifnya
Selain memanfaatkan kamera super keren dari Samsung Galaxy S10 untuk berfoto, gadis ini juga menggunakan Samsung Galaxy S10 miliknya untuk menggantikan tahi lalat di dagunya ini ya. Terinspirasi?