Oppo Reno 2 Resmi Meluncur, Berkamera Gahar dan Dibanderol Rp 6 Juta

Oppo Reno 2 Series membawa spesifikasi menarik di kelas smartphone menengah premium.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Rabu, 28 Agustus 2019 | 19:30 WIB
Ilustrasi kamera Oppo Reno 2. (Oppo India)

Ilustrasi kamera Oppo Reno 2. (Oppo India)

Hitekno.com - Setelah muncul beberapa bocoran sebelumnya, Oppo Reno 2 Series akhirnya meluncur di India pada hari ini (28/08/2019). Perusahaan mengenalkan 3 smartphone baru berkamera gahar sekaligus yaitu Oppo Reno 2, Oppo Reno 2Z, dan Oppo Reno 2F.

Fitur yang menjadi nilai jual utama ada pada kameranya.

Baik Oppo Reno 2, Oppo Reno 2Z, dan Oppo Reno 2F mempunyai desain yang hampir sama.

Baca Juga: Duel Smartphone Rp 3 Jutaan, Oppo K3 vs Oppo F11

Hal utama yang membedakan hanya terletak pada besaran layar, desain pop-up kameranya, serta chipset di dalamnya.

Oppo Reno 2 membawa desain kamera depan pop-up miring (Shark-fin Selfie) sedangkan Oppo Reno 2Z dan 2F membawa kamera selfie pop-up konvensional.

Oppo Reno 2 Series. (Oppo India)
Oppo Reno 2 Series. (Oppo India)

Jithin Abraham, Manajer Produk Oppo India menjelaskan bahwa Oppo Reno 2 dibekali dengan 4 kamera belakang Sony IMX586 48 MP (Primer) + 13 MP (Tele) + 8 MP (Wide Angle) + 2 MP (Mono Lens).

Baca Juga: OPPO Reno 10X Zoom FC Barcelona Edition Siap Meluncur, Dilapisi Emas?

Sementara Oppo Reno 2F dan 2Z memiliki 4 kamera belakang Sony IMX586 48 MP (Primer) + 8 MP (Wide Angle) + 2 MP (Mono Lens) + 2 MP (Potrait Lens).

Semua smartphone baru Oppo Reno 2 Series memiliki kamera depan dengan sensor sebesar 16 MP.

Petinggi Oppo itu menjelaskan bahwa Oppo Reno 2 mempunyai kelebihan lainnya yaitu fitur 5x Hybrid Zoom dan 20x Digital Zoom.

Baca Juga: Sebelum Huawei dan Oppo Reno, Samsung Duluan Punya Smartphone Optical Zoom

Layar Oppo Reno 2. (Oppo India)
Layar Oppo Reno 2. (Oppo India)

Beberapa fitur kamera yang ada termasuk Ultra Night Mode, Ultra Steady Mode, Potrait Mode, Macro Mode dan 5x Hybrid Zoom Video Recording.

Oppo Reno 2 dibekali dengan Gorilla Glass 3D melengkung yang mengikuti pola layar.

Lapisan pelindung sudah menggunakan Corning Gorilla Glass generasi ke-6.

Baca Juga: Resmi Masuk Indonesia, Oppo Reno 10x Zoom Mulai Dijual Secara Offline

Oppo Reno 2 mempunyai layar Dynamic AMOLED 6,55 inci beresolusi Full HD Plus dengan rasio screen-to-body mencapai 93,1 persen.

Fitur Oppo Reno 2Z. (Oppo India)
Fitur Oppo Reno 2Z. (Oppo India)

Perangkat ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 730G yang dipasangkan dengan RAM 8 GB serta memori internal 256 GB.

Smartphone baru ini membawa beberapa fitur termasuk TouchBoost, FrameBoost, dan GameBoost.

Oppo Reno yang tersedia dalam warna Ocean Blue dan Luminous Black memiliki baterai berkapasitas 4.000 mAh.

Baterai sudah didukung fitur VOOC 3.0 dengan port pengisian USB Type-C.

Oppo Reno 2Z dan Reno 2F mempunyai dimensi dan desain kamera pop-up selfie yang sama.

Oppo Reno 2F. (Oppo India)
Oppo Reno 2F. (Oppo India)

Hal yang membedakan hanyalah chipset di dalam masing-masing perangkat.

Kedua smartphone baru ini memliki layar AMOLED 6,53 inci beresolusi Full HD Plus.

Oppo Reno 2Z dan Reno 2F juga membawa RAM 8 GB dan baterai berkapasitas 4.000 mAh.

Oppo Reno 2Z ditenagai dengan MediaTek P90 SoC dan penyimpanan internal 256GB.

Sementara Oppo Reno 2F ditenagai dengan MediaTek P70 SoC dengan memori internal 128 GB.

Oppo Reno 2Z. (Oppo India)
Oppo Reno 2Z. (Oppo India)

Oppo Reno 2Z tersedia dalam warna Sky White, Luminous Black, dan Polar Light.

Sementara Oppo Reno 2F hanya tersedia dalam warna Sky White dan Lake Green.

Dikutip dari NDTV, Oppo Reno 2 Series masih tersedia secara terbatas di India dan pengumuman ketersediaan secara global akan menyusul setelahnya.

Oppo Reno 2 dibanderol dengan harga 36.990 rupee atau Rp 7,3 juta sementara Oppo Reno 2Z dijual dengan harga 29.990 rupee atau Rp 6 juta.

Sayangnya, harga untuk Oppo Reno 2F belum diumumkan oleh perusahaan.

Melihat spesifikasi Oppo Reno 2 Series yang sangat menggiurkan dengan kamera menawan, smartphone baru ini bisa menjadi pilihan menarik di kelas menengah premium.

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB