Resmi Meluncur, Ini Harga imoo Watch Phone Z2

Satu lagi smartwatch anak dari imoo meluncur resmi ke Indonesia.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 01 September 2019 | 17:03 WIB
Smartwatch imoo Watch Phone Z2. (imoo)

Smartwatch imoo Watch Phone Z2. (imoo)

Hitekno.com - Brand jam tangan pintar, imoo kembali meluncurkan smartwatch baru ke Indonesia. Yaitu imoo Watch Phone Z2, yang akhirnya meluncur resmi. Berapa harga imoo Watch Phone Z2 ini Tanah Air?

Smartwath imoo memang sedang populer di kalangan anak-anak. Bahkan sempat membuat heboh orangtua beberapa waktu lalu.

Di tengah popularitasnya brand smartwatch ini, resmi meluncur imoo Watch Phone Z2 ke pasar Indonesia.

Baca Juga: Dukung Teknologi Ramah Anak, imoo Wath Phone Punya Fitur Ini

Masih mengutaman keamanan dan komunikasi anak, imoo Watch Phone Z2 hadir dengan fitur utama video call yang dapat mendeteksi lingkungan di sekitar anak serta berkomunikasi langsung face to face.

Hadirnya imoo Watch Phone Z2 ini merupakan alternatif lain dari imoo Watch Phone Z5 yang dirilis pada April lalu, namun dengan versi harga lebih terjangkau.

Dibekali dengan kamera 2 MP wide angle, imoo Watch Phone Z2 memiliki tujuh tipe pendeteksian lokasi yang akurat (acurate locating) dengan pemosisian berdasarkan GPS, GLONASS, Base Station (BS), WiFi, Sensor Percepatan, A-GPS, dan pemosisian dengan bantuan kamera.

Baca Juga: Hadirkan Fitur Class Mode, iMoo Amankan Anak dari Gangguan Saat Belajar

Tak hanya itu, imoo Watch Phone Z2 juga didukung dengan fitur swimming waterproof yang dapat digunakan berenang hingga kedalaman 20 meter.

Smartwatch imoo Watch Phone Z2. (imoo)
Smartwatch imoo Watch Phone Z2. (imoo)

Di sisi lain, demi menghindari anak kecanduan menggunakan gadget, maka fitur hiburan seperti game tetap tidak dihadirkan, melainkan hanya fitur yang fungsional untuk komunikasi dan keamanan.

Dengan begitu banyaknya fitur di smartwatch ini, berapa harga imoo Watch Phone Z2 di Indonesia?

Baca Juga: 4 Fitur Smartwatch Imoo Watch Phone Z5 yang Membantu Orangtua

Dibanderol dengan harga Rp 2,199 juta, sayangnya imoo Watch Phone Z2 saat ini hanya bisa digunakan di negara ASEAN.

Itulah smartwatch baru imoo Watch Phone Z2 yang telah resmi meluncur. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Baca Juga: Smartwatch Ini Disebut-sebut Meresahkan Orangtua, Kenapa?

Berita Terkait
Berita Terkini

Spesifikasi serta Harga Infinix Note 50 dan Infinix Note 50 Pro yang Resmi Masuk Indonesia...

gadget | 05:18 WIB

Realme sebagai brand Pilihannya Anak Muda meluncurkan realme C75x di Indonesia. Smartphone ini hadir untuk menjadi pilih...

gadget | 04:00 WIB

MediaTek M90 tidak hanya mendorong batasan konektivitas seluler, tetapi juga memungkinkan perangkat untuk terintegrasi s...

gadget | 17:51 WIB

Huawei Device Indonesia telah resmi membuka pre-order tablet terbaru yang dirancang untuk mendukung produktivitas dengan...

gadget | 20:17 WIB

POCO X7 Pro 5G adalah bukti kekuatan MediaTek Dimensity 8400 Ultra....

gadget | 18:01 WIB