4 Teknologi Canggih yang Diramalkan Film Jadul, Sudah Jadi Kenyataan!

Reinkarnasi teknologi yang sempat muncul di film jadul.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Senin, 30 September 2019 | 16:07 WIB
Johnny Mnemonic. (YouTube)

Johnny Mnemonic. (YouTube)

Hitekno.com - Science fiction jadi salah satu genre film yang banyak digemari. Pasalnya, film-film ini dipercaya telah memprediksi beragam teknologi canggih di masa depan.

Beberapa film jadul telah memprediksi beberapa teknologi canggih yang kini sudah ada di sekitarmu. Yang tentu saja di saat film tersebut tayang belum ada teknologinya.

Biasanya genre film science fiction ini mengambil setting di masa depan saat manusia sudah hidup dengan berbagai hal super canggih dan keren.

Baca Juga: Deretan Template SMS Jadul Ini Viral, Kamu Pernah Coba yang Mana?

Jauh sebelum berbagai teknologi canggih saat ini diciptakan dan dinikmati, dulu teknologi-teknologi ini sudah diperkenalkan melalui berbagai film dengan genre science fiction.

Salah satunya adalah teknologi mobil tanpa pengemudi. Jauh sebelum diciptakan sekarang ini, teknologi keren ini pernah muncul dalam film Total Recall pada tahun 1990.

Dalam adegan Arnold Schwarzenegger, terlihat mobil yang dikendarai oleh robot bukan lagi oleh manusia.

Baca Juga: Potret Siswa SMP Jadul Pakai Celana Super Pendek, Pernah Ngalamin Nggak?

Lalu apalagi teknologi keren yang pernah muncul di film? Berikut tim HiTekno rangkum beberapa di antaranya.

1. Ponsel

Star Trek. (YouTube)
Star Trek. (YouTube)

Penampakan ponsel dalam film Star Trek yang tayang tahun 1960 memang menjadi prediksi paling jitu yang pernah muncul di film.

Baca Juga: Bikin Nggak Sabar, Bocoran GTA VI Ungkap Tema Jadul

Bagaimana tidak, beberapa tahun kemudian hingga kini, ponsel seperti salah satu industri yang tidak pernah mati.

Salah satu pencipta ponsel, Martin Cooper mengaku dirinya terinspirasi dari film Star Trek saat para kru pesawat tersebut sedang menggunakan ponsel. Ia lalu menciptakan ponsel pada tahun 1983.

2. Video Call dan Tablet

Baca Juga: Potret Uang Jadul Ini Bikin Netizen Teringat Masa Lalu

A Space Odyssey. (YouTube)
A Space Odyssey. (YouTube)

Tahun 2001, film A Space Odyssey memperkenalkan dua teknologi yang saat ini sudah tidak asing untukmu, antara lain video call dan tablet.

Pada beberapa adegan dalam film jadul tersebut, sang aktor terlihat menggunakan tablet untuk berkomunikasi dan melakukan video call.

Bisa jadi si pembuat tablet dan video call terinspirasi dari film jadul ini ya?

3. Gesture-based Interface

Minority Report. (YouTube)
Minority Report. (YouTube)

Smartphone saat ini sudah menggunakan gesture-based interface yang memungkinkan penggunanya untuk menggeser, menggerakkan layar smartphone.

Jauh sebelum ini, teknologi ini sudah dikenalkan pada film tahun 2002 berjudul Minority Report.

Dalam film tersebut, terlihat Tom Cruise mengoperasikan perangkat elektronik hanya melalui gestur tangan.

Kabarnya, untuk memperkenalkan teknologi ini, Steven Spielberg selaku sutradara perlu melakukan riset mendalam mengenai hal ini.

4. Virtual Reality

Johnny Mnemonic. (YouTube)
Johnny Mnemonic. (YouTube)

Sama dengan smartphone, virtual reality saat ini juga begitu diminati. Berbagai perusahaan mencoba untuk menciptakan teknologi satu ini. Sebelumnya, tahun 1995 teknologi virtual reality sudah diperkenalkan dalam film berjudul Johnny Mnemonic.

Dalam film tersebut, Keanu Reeves terlihat menggunakan kacamata seperti virtual reality sambil tangannya mengarahkan sesuatu. Sama persis seperti penggunaan virtual reality saat ini kan?

Itu tadi deretan teknologi populer saat ini yang pernah muncul di beberapa film jadul. Bisa saja si pembuat film terinspirasi dari teknologi-teknologi tersebut. Kamu punya daftar lainnya?

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB