Hitekno.com - Redmi Note jadi salah satu lini smartphone Andalan Xiaomi selama ini. Penjualan smartphone ini pun telah tembus dari 100 juta unit.
Diketahui, Xiaomi meluncurkan lini Redmi Note pada 2014 yang lalu. Dan masih terus berlanjut mengeluarkan smartphone baru.
Dikutip dari GSM Arena, perusahaan asal China ini telah mengumumkan kalau mereka telah menjual lebih dari 100 juta unit smartphone Redmi Note.
Baca Juga: Redmi Note 8 Pro Gunakan Kamera 64 MP, Segini Ukuran File Fotonya
Seperti diketahui, kini Redmi telah menjadi sub-brand tersendiri. Meski begitu, di Indonesia distribusi smartphone Redmi masih ditangani Xiaomi.
Sebagai brand mandiri, Redmi Note 7 menjadi smartphone pertama sub-brand Xiaomi ini. Penjualan Redmi Note 7 sendiri sangatlah fantastis.
Tercatat pada Maret 2019, pengapalan Redmi Note 7 telah mencapai 4 juta unit. Lalu pada Juli 2019, angka ini melonjak tajam hingga 15 juta unit.
Baca Juga: Xiaomi Jadi yang Pertama Bawa Smartphone Kamera 64 MP ke Indonesia
Lalu pada Oktober 2019, dilaporkan kalau pengapalan Redmi Note 7 telah mencapai angka 20 juta unit secara global.
Kesuksesan lini Redmi Note masih akan terus berlanjut. Terlebih lagi dua lini terbaru Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro.
Dua lini smartphone Redmi ini juga resmi masuk ke Indonesia. Pastinya sudah banyak yang menantikan kedua Redmin Note ini.
Baca Juga: Banyak Dipertanyakan, Ini Alasan Mengapa Redmi 8 Pakai Snapdragon 439
Angka penjulan smartphone Redmi Note pasti akan terus berlanjut lagi. Terlebih Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro dapat sambutan hangat.