Mulai Rp 750 Ribu, Ini 9 Smartphone Rilis November 2019 di Indonesia

Dari smartphone entry-level hingga smartphone gaming tersedia dalam daftar ini!

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Minggu, 01 Desember 2019 | 11:00 WIB
Smarthphone rilis November 2019. (HiTekno)

Smarthphone rilis November 2019. (HiTekno)

Hitekno.com - Pecinta smartphone murah hingga kelas flagship dibuat cukup gembira pada bulan November 2019. Bagaimana tidak, 9 smartphone baru yang dirilis pada bulan tersebut menyasar ke segala segmen, dari kelas entry-level hingga smartphone gaming kelas flagship.

Dari deretan smartphone yang dirilis pada November 2019, terdapat dua smartphone murah yang memasuki kelas entry-level.

Bagi pendamba spesifikasi tinggi namun memiliki harga terjangkau juga tak usah kecewa mengingat mereka bisa mengincar Realme 5s.

Baca Juga: Xiaomi Resmi Bawa Smartphone Gaming Black Shark ke Indonesia, Ini Harganya

Khusus buat kamu pecinta smartphone kelas atas dengan tampilan premium, Realme X2 Pro atau Asus Zenfone bisa menjadi pilihan menarik untukmu.

Bahkan bagi gamer kelas berat, terdapat dua smartphone gaming terbaru dari Xiaomi di mana salah satunya sudah menggunakan chipset paling gahar dari Qualcomm, Snapdragon 855 Plus.

Dari harga Rp 750 ribu hingga menyentuh harga hampir Rp 9 juta, smartphone-smartphone yang dirilis bulan November 2019 cukup menarik untuk disimak.

Baca Juga: Xiaomi Siapkan Smartphone Baru, Dukung 5G dan Fast Charging 66 Watt

Berikut 9 smartphone baru yang dirilis pada November 2019:

1. Advan NASA

NASA. (Advan)
NASA. (Advan)

Advan NASA hadir dengan layar berukuran 5,2 inci yang beresolusi HD 960 x 540 piksel.

Baca Juga: Bukan Cuma Smartphone Lipat, Visionox Pamerkan Layar Gulung

Advan mengklaim layar smartphone baru ini memiliki color gamut yang lengkap untuk menghasilkan warna tajam dan akurat.

Beralih ke sektor kamera, perangkat entry-level ini dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 5 MP dan kamera selfie 2 MP. Tenang saja, kamera perangkat ini sudah mendukung fitur beauty kok.

Di otak Advan NASA, disematkan CPU Quad-core 1.4 GHz yang berpadu dengan RAM 2 GB serta memori internal mencapai 16 GB.

Baca Juga: 5 Smartphone Murah Rp 2 Jutaan Lancar PUBG Mobile, Terbaik November 2019

NASA. (Advan)
NASA. (Advan)

Advan NASA diklaim mampu memberikan pengalaman gaming yang berbeda dan tanpa lag dengan fitur 10 Touch Point bawaan smartphone.

Untuk bodi dan desain, NASA memiliki ketebalan bodi mencapai 0,85 cm dan tersedia dalam tiga pilihan warna antara lain, bright blue, dark black, dan green.

Mengenai keamanan, smartphone baru Advan ini mengandalkan teknologi Face ID untuk pemindaian wajah. Super canggih, Face ID milik NASA ini dapat bekerja secara akurat dan dapat membuka kunci layar dalam waktu super cepat.

Harga:

Advan NASA RAM 2 GB + 16 GB: Rp 749.000


2. Infinix Smart 4

Infinix Smart 4. (Infinix Mobility)
Infinix Smart 4. (Infinix Mobility)

Infinix Smart 4 mengandalkan layar beresolusi HD+ berukuran 6,6 inci yang sudah dibekali dengan teknologi IPS serta poni waterdrop di bagian atas.

Mengenai dapur pacu, Infinix Smart 4 mengandalkan chipset MediaTek Helio A22 octa-core 2.0 GHz yang berpadu dengan RAM 2 GB dan memori internal 32 GB.

Ke sektor kamera, Infinix Smart 4 dibekali dengan dua kamera di bagian belakang beresolusi 13 MP dan 2 MP. Sedangkan kamera depan, Infinix Smart 4 mengandalkan kamera beresolusi 8 MP.

Spesifikasi

OS: Android 9.0 (Pie)
Chipset: MediaTek Helio A22
CPU: Octa-core 2.0 GHz
RAM: 2 GB
Internal Memori: 32 GB
Eksternal Memori: microSD 256 GB
Layar: 6.6 inci, 1600 x 720
Kamera utama: 13 MP + 2 MP
Kamera depan: 8 MP
Baterai: 4.000 mAh
Konektivitas: microUSB, Wi-Fi 802.11, Bluetooth, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 167 x 76 x 8.3 mm

Harga:

Infinix Smart 4 RAM 2 GB + 32 GB: Rp 1.049.000


3. Realme 5s

Realme 5s. (Realme India)
Realme 5s. (Realme India)

Realme 5s mengambil fitur unggulan dari Realme 5 dan Realme 5 Pro.

Seperti yang telah diketahui, Realme 5 Pro memang memiliki sensor kamera yang besar (48 MP) namun memiliki baterai 4.035 mAh.

Sementara Realme 5 memiliki sensor kamera kecil hanya 12 MP namun mempunyai baterai jumbo 5.000 mAh.

Menggabungkan keunggulan dari dua saudaranya, Realme 5s dibekali kamera belakang 48 MP dan baterai jumbo 5.000 mAh.

Spesifikasi

OS: Android 9.0 (Pie) + ColorOS 6
Chipset: Qualcomm SDM665 Snapdragon 665
CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver)
GPU: Adreno 610
RAM: 4 GB
Internal Memori: 128 GB
Eksternal Memori: microSD up to 256 GB (dedicated slot)
Layar: 6.5 inci, 720 x 1600 piksel, 20:9 ratio
Kamera belakang: 48 MP (Wide, f/1.8) + 8 MP (Ultrawide, f/2.2) + 2 MP (Macro, f/2.4) + 2 MP (Depth Sensor, f/2.4)
Kamera depan: 13 MP (f/2.0)
Baterai: 5.000 mAh, pengisian daya standar 10 W
Konektivitas: microUSB 2.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, Jack Audio 3.5 mm, USB On-The-Go
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 164.4 mm x 75.6 mm x 9.3 mm
Berat: 198 gram
Warna: Crystal Red dan Crystal Blue

Harga:

Realme 5s RAM 4 GB + 128 GB: Rp 2.699.000

4. Vivo S1 Pro

Vivo S1 Pro. (Vivo Indonesia)
Vivo S1 Pro. (Vivo Indonesia)

Vivo S1 Pro membawa layar FHD+ Super AMOLED berukuran 6,38 inci yang sudah dilengkapi dengan kualitas layar yang lebih akurat dan hidup.

Ke sektor kamera, Vivo S1 Pro datang dengan membawa empat kamera di bagian belakang dan satu kamera selfie. Kamera Vivo S1 Pro menggunakan resolusi 48 MP, 2 MP, 8 MP, dan 2 MP.

Masing-masing kamera Vivo S1 Pro ini sudah dapat berfungsi untuk macro, wide angle, depth sensor. Untuk selfie, Vivo S1 Pro menggunakan resolusi 32 MP untuk hasil super jernih dan warna yang lebih jelas.

Spesifikasi Vivo S1 Pro ini mengandalkan chipset Snapdragon 665 dari Qualcomm yang berpadu dengan RAM 8 GB serta memori internal 128 GB.

Menyempurnakan performa, Vivo S1 Pro, perangkat dibekali dengan memori 4.500 mAh.

(

Spesifikasi

OS: Android 9.0 (Pie)
Chipset: Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 (11 nm)
CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver)
GPU: Adreno 610
RAM: 8 GB
Internal Memori: 128 GB
Eksternal Memori: microSD 256 GB
Layar: 6.38 inci, 1080 x 2340 piksel, 19,5:9 ratio
Kamera utama: 48 MP, f/1.8 + 8 MP, f/2.2 + 2 MP, f/2.4 + 2 MP, f/2.4
Kamera depan: 32 MP, f/2.0
Baterai: 4.500 mAh
Konektivitas: microUSB 2.0, Type-C 1.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 159.3 x 75.2 x 8.7 mm
Berat: 186.7 g
Warna: Glowing Black, Crystal Blue

Harga

Vivo S1 Pro RAM 8 GB + 128 GB: Rp 3.999.999

5. Asus Zenfone 6

Penampakan Asus Zenfone 6 Edition 30. (GSM Arena)
Penampakan Asus Zenfone 6 Edition 30. (GSM Arena)

Lapang dengan layar tanpa poni, Asus Zenfone 6 mengandalkan layar Nano Edge IPS LCD berukuran 6,4 inci dengan rasio screen-to-body hingga 92 persen.

Ke sektor jeroan, Asus Zenfone 6 mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 855, chipset yang banyak dipakai smartphone flagship.

Chipset ini berpadu dengan RAM 6 GB serta memori internal 128 GB dan penyimpanan eksternal mencapai 2 TB.

Mengenai kapasitas baterai, Asus Zenfone 6 ditenagai dengan baterai 5.000 mAh yang sudah mendukung fitur Quick Charge 4 (18W).

Spesifikasi

OS: Android 9.0 (Pie) + Asus ZenUI 6
Chipset: Qualcomm SDM855 Snapdragon 855
CPU: Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 485 & 3x2.41 GHz Kryo 485 & 4x1.78 GHz Kryo 485)
GPU: Adreno 640
RAM: 6 GB
Internal Memori: 128 GB
Eksternal Memori: microSD up to 2 TB (dedicated slot)
Layar: 6.4 inci, 1080 x 2340 piksel, 19,5:9 ratio
Kamera utama: 48 MP, f/1.79 + 12 MP,
Baterai: 5.000 mAh, Quick Charge 4.0
Konektivitas: microUSB 2.0, Type-C 1.0 reversible connecter, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 159.1 mm x 75.4 mm x 9.1 mm
Berat: 190 g
Warna: Midnight Blue, Twilight Silver

Harga:

Asus Zenfone 6 RAM 6 GB + 128 GB: Rp 6.999.000

6. Realme X2 Pro

Realme X2 Pro. (Realme Indonesia)
Realme X2 Pro. (Realme Indonesia)

Bodi perangkat ini dibungkus dengan permukaan kaca dan aluminium berbahan premium.

Secara ukuran, Realme X2 Pro menggunakan layar Super AMOLED 6,5 inci beresolusi Full HD Plus 1080 x 2340 piksel. Layar ini sudah membawa dukungan refresh rate 90 Hz.

Ke jeroan, Realme X2 Pro mengandalkan Snapdragon 855 Plus dari Qualcomm yang berpadu dengan RAM 12 GB yang dipadukan lagi dengan memori internal 256 GB.

Untuk urusan kamera, Realme X2 Pro mengandalkan 4 kamera belakang dari Samsung GW1 64 MP, 13 MP, 8 MP, dan 2 MP.

Kamera selfie Realme X2 Pro menggunakan sensor 16 MP yang tersemat pada poni waterdrop perangkat ini.

Spesifikasi

OS: Android 9.0 (Pie)
Chipset: Qualcomm SDM855 Snapdragon 855+ (7 nm)
CPU: Octa-core (1x2.96 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.8 GHz Kryo 485)
GPU: Adreno 640 (700 MHz)
RAM: 12 GB
Internal Memori: 256 GB
Eksternal Memori: -
Layar: 6.5 inci, 1080 x 2400 piksel, 20:9 ratio
Kamera utama: 64 MP, f/1.8 + 13 MP, f/2.5 + 8 MP, f/2.2 + 2 MP, f/2.4
Kamera depan: 16 MP, f/2.0
Baterai: 4.000 mAh
Konektivitas: microUSB 2.0, Type-C 1.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 161 x 75.7 x 8.7 mm
Berat: 199 g
Warna: Neptune Blue, Lunar White

Harga:

Realme X2 Pro RAM 12 GB + 256 GB: Rp 7.799.000

7. Huawei Mate 30 Pro

Huawei Mate 30 Pro. (Huawei)
Huawei Mate 30 Pro. (Huawei)

Secara tampilan, Huawei Mate 30 Pro dibalut layar OLED 6,53 inci beresolusi FHD+ yang disebut-sebut sudah tahan air dan debu.

Ke otak perangkat ini, Huawei Mate 30 Pro mengandalkan chipset Kirin 990 yang berpadu dengan RAM 8 GB dan memori internal 256 GB.

Sedangkan baterai, Huawei Mate 30 Pro ditenagai dengan kapasitas 4.500 mAh dengan fast charging.

Spesifikasi

OS: EMUI 10 berbasis Android 10
Chipset: HiSilicon Kirin 990 (7 nm+)
CPU: Octa-core (2x2.86 GHz Cortex-A76 & 2x2.09 GHz Cortex-A76 & 4x1.86 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G76 MP16
RAM: 8 GB
Internal Memori: 256 GB
Eksternal Memori: microSD 256 GB
Layar: 6.53 inci, 1176 x 2400 piksel, 18,5:9 ratio
Kamera utama: 40 MP, f/1.6 + 8 MP, f/2.4 + 40 MP, f/1.8 + 3D ToF camera
Kamera depan: 32 MP. f/2.0, 3D ToF camera
Baterai: 4.500 mAh
Konektivitas: microUSB 3.1, Type-C 1.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.1
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 158.1 x 73.1 x 8.8 mm
Berat: 198 g
Warna: Black, Space Silver, Cosmic Purple, Emerald Green

Harga:

Huawei Mate 30 Pro RAM 8 GB + 256 GB: Rp 12.500.000

8. Black Shark 2

Ilustrasi Xiaomi Black Shark 2. (Xiaomi China)
Ilustrasi Xiaomi Black Shark 2. (Xiaomi China)

Xiaomi Black Shark 2 menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 855 yang disokong dengan kapasitas baterai sebesar 4.000 mAh yang sudah mendukung pengisian daya cepat.

Tidak meninggalkan kebutuhan penggunanya akan kamera, smartphone gaming Xiaomi ini menggunakan dua kamera belakang dengan resolusi 48 MP dan 12 MP.

Sangat memanjakan untuk kamu yang doyan fotografi.

Black Shark 2 juga menggunakan layar AMOLED berukuran 6,39 inci sehingga cukup lapang bagi kamu yang hobi menonton video atau film.

Spesifikasi:

OS: Android 9.0 Pie
Chipset: Qualcomm SDM855 Snapdragon 855
CPU: Octa-core (1x 2,84 GHz Kryo 485 + 3x 2,41 GHz Kryo 485 + 4x1,78 GHz Kryo 485)
GPU: Adreno 640
RAM: 6 GB
Internal Memori: 128 GB
Eksternal Memori: -
Layar: 6,39 inci, 1080 x 2340 piksel, 19.5:9 ratio
Kamera utama: 48 MP, f/1.8 + 12 MP, f/2.2
Kamera depan: 20 MP, f/2.0
Baterai: 4.000 mAh
Konektivitas: microUSB 2.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 163,6 x 75 x 8,8 mm
Berat: 205 g
Warna: Black, Silver, Blue

Harga:

Black Shark 2 RAM 6GB + 128GB: Rp 5.999.000

9. Black Shark 2 Pro

Black Shark 2 Pro Lava Orange. (Xiaomi Indonesia)
Black Shark 2 Pro Lava Orange. (Xiaomi Indonesia)

Black Shark 2 Pro dibekali layar AMOLED sebesar 6,39 inci dengan resolusi Full HD Plus (1080 x 2340) dan aspek rasio 19,5 : 9.

Dibandingkan dengan smartphone Black Shark lainnya, Black Shark 2 Pro mengandalkan refresh rate 60 Hz standar dengan modifikasi teknologi 240 Hz touch-sensing.

Chipset ini didampingi dengan pilihan RAM 8 GB hingga 12 GB.

Snapdragon 855 Plus yang mempunyai konfigurasi CPU 2.96 GHz overclock berpadu dengan grafis Adreno 640 menjanjikan performa buas di kelasnya.

Dikutip dari situs Kimovil, nilai AnTuTu Black Shark 2 Pro bahkan mencapai 464.953 poin.

Spesifikasi:

OS: Android 9.0 Pie
Chipset: Qualcomm SDM855 Snapdragon 855+
CPU: Octa-core (1x2.96 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.78 GHz Kryo 485)
GPU: Adreno 640
RAM: 8 GB dan 12 GB
Internal Memori: 128 GB dan 256 GB
Eksternal Memori: -
Layar: 6,39 inci, 1080 x 2340 piksel, 19.5:9 ratio
Kamera utama: 48 MP, f/1.8 + 12 MP, f/2.2
Kamera depan: 20 MP, f/2.0
Baterai: 4.000 mAh (fast charging 27 W)
Konektivitas: microUSB 2.0, Type-C 1.0 reversible connector, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 163.6 x 75 x 8.8 mm
Berat: 205 g
Warna: Black, Lava Orange

Harga:

Black Shark 2 Pro RAM 8 GB + 128 GB: Rp 7.999.000.
Black Shark 2 Pro RAM 12 GB + 256 GB: Rp 8.999.000.


Itulah tadi 9 smartphone baru yang dirilis November 2019 di Indonesia, sudah menentukan pilihan?

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB