Hitekno.com - Perang dingin antara Huawei dan Amerika sepertinya merembet ke beberapa perusahaan teknologi lain yang menjadi saingannya. Salah satunya adalah Apple. Belum lama ini, melalui akun Twitter-nya Huawei ketahuan menghina perusahaan asal Amerika tersebut.
Walaupun sudah dihapus, unggahan Huawei ini sudah menyebar dan menjadi bahan pemberitaan media-media dunia. Segera memberikan konfirmasinya terkait hal ini, Huawei mengaku bahwa akun Twitter pribadi miliknya dibajak.
Dalam screenshot cuitan yang beredar, akun Twitter resmi Huawei Brasil dengan username @huaweimobilebr mengirim cuitan bernada hinaan pada perusahaan teknologi yang menjadi pesaingnya yaitu Apple.
Baca Juga: Sering Disangka Smartphone China, Ini 5 Merek Lokal yang Harus Diketahui
Tidak hanya itu, dalam cuitan tersebut, Huawei juga mengolok-olok orang miskin yang tinggal di Brasil. Cuitan akun ini juga menyebut orang-orang Brasil tidak akan mampu membeli smartphone Huawei.
''Kami yang terbaik!'' tulis Huawei pada akhir cuitannya.
Menggunakan kata-kata yang tidak sopan, pengguna Twitter dibuat terkejut usai melihat cuitan akun Twitter resmi Huawei Brasil ini.
Baca Juga: Ini Wujud Redmi K30, Tampan Mirip Samsung Galaxy S10 Plus
Tidak tinggal diam dan membuat rumor yang beredar semakin parah, Huawei lalu membuat konfirmasi resminya. Perusahaan teknologi asal China ini menyebut bahwa akun Twitter Huawei Brasil telah dibajak oleh oknum tidak bertanggung jawab.
Dilansir dari Gizchina, sebagai permintaan maaf terhadap warga Brasil yang mungkin tersinggung dengan cuitan akun ini, Huawei memberikan diskon besar-besaran untuk produk Huawei yang dijual di negara tersebut.
Hingga artikel ini dibuat, masih belum diketahui reaksi Apple untuk cuitan akun Huawei yang menghina raksasa teknologi ini.
Baca Juga: MediaTek Dimensity 1000 Kalahkan Snapdragon 855 Plus, Ini Rahasianya
Walaupun sudah meminta maaf dan mengkonfirmasi bahwa cuitan menghina Apple ini karena dibajak, topik mengenai cuitan Huawei masih menjadi topik panas di media sosial.