Hitekno.com - Di penghujung tahun 2019, Samsung baru saja meluncurkan perangkat barunya yaitu Samsung Galaxy A51 dan Samsung Galaxy A71. Membawa kamera model L beresolusi 64 MP, bagaimana spesifikasi Samsung Galaxy A71?
Peluncuran pertama dua perangkat anyar Samsung ini dilakukan di Vietnam. Masih belum diketahui kapan perangkat ini akan dijual secara global dan di Indonesia.
Samsung Galaxy A71 mengandalkan layar S-AMOLED berukuran 6,7 inci bergaya Infinity-O dengan resolusi Full HD+ dengan rasio aspek 20:9. Cukup lapang untuk digunakan bermain game atau menonton video.
Baca Juga: Xiaomi Laris Manis di Festival Belanja Online 12.12, 100.000 Unit Sold Out
Ke sektor kamera, Samsung Galaxy A71 menggunakan kamera model L dengan resolusi kamera utama 64 MP didampingi resolusi 12 MP untuk ultra wide, 5 MP lensa macro, dan 5 MP depth sensor. Kamera selfie perangkat ini menggunakan lensa 32 MP.
Perangkat Samsung Galaxy A71 mengandalkan otak dari chipset Snapdragon 730 yang berpadu dengan RAM 6 GB atau 8 GB serta memori internal hingga 128 GB. Kapasitas ini masih bisa diperluas hingga 512 GB.
Spesifikasi Samsung Galaxy A71
Baca Juga: Chipset Baru Huawei Bakal Menyeramkan, Qualcomm-MediaTek Kalah Selangkah
OS: Android 10.0; One UI 2
Chipset: Qualcomm SDM730 Snapdragon 730 (8 nm)
CPU: Octa-core (2x2.2 GHz Kryo 470 Gold & 6x1.8 GHz Kryo 470 Silver)
GPU: Adreno 618
RAM: 6 GB dan 8 GB
Internal Memori: 128 GB
Eksternal Memori: microSD 1 TB
Layar: 6.7 inci, 1080 x 2400 piksel, 20:9 ratio
Kamera utama: 64 MP, f/1.8 + 12 MP, f/2.2 + 5 MP, f/2.4 + 5 MP, f/2.4
Kamera depan: 32 MP, f/2.2
Baterai: 4.500 mAh
Konektivitas: microUSB 2.0, Type-C 1.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 163.6 x 76 x 7.7 mm
Berat: 179 g
Warna: Prism Crush Black, Prism Crush Silver, Prism Crush Blue, Prism Crush Pink
Untuk siapa Samsung Galaxy A71?
Menggunakan empat kamera di bagian belakang dengan resolusi besar, Samsung Galaxy A71 target pasar perangkat ini sudah sangat jelas yaitu untuk kamu yang menyukai dunia fotografi.
Baca Juga: Realme X50 5G Siap Meluncur, Ditenagai Snapdragon 765G
Selain unggul dengan kameranya, Samsung Galaxy A71 juga menarik dengan layar lapang dan baterai besar berkapasitas 4.500 mAh yang tentunya sudah dilengkapi dengan teknologi fast charging 25W.
Berapa harga Samsung Galaxy A71?
Samsung Galaxy A71 tersedia dalam pilihan warna Prism Crush Black, Prism Crush Silver, Prism Crush Blue, dan Prism Crush Pink.
Baca Juga: Curi Start, Konsol Game Xbox Series X Resmi Dikenalkan
Walaupun sudah rilis, Samsung baru akan memasarkan Samsung Galaxy A71 pada Maret 2020 mendatang. Mari bersabar hingga perangkat ini rilis resmi ya.
Itulah Spesifikasi Samsung Galaxy A71 yang mengusung desain dan dapur pacu baru. Berminat dengan smartphone baru Sasmung ini?