TCL Rilis Perangkat Headphone yang Bisa Rekam Detak Jantung

Headphone ini memungkinkan pengguna memakainya untuk joging atau berolahrga.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Selasa, 07 Januari 2020 | 14:30 WIB
Headphone TCL. (TCL)

Headphone TCL. (TCL)

Hitekno.com - Umumnya jam tangan pintar atau perangkat kebugaran terbaru kini dapat melacak detak jantung, tapi ternyata tak hanya perangkat tersebut tetapi headphone juga bisa melacak detak jantung kita lho.

Belum lama ini TCL baru saja mengumumkan pasangan headphone terbarunya TCL ACTV200BT yang merupakan headphone Bluetooth nirkabel.

Dilansir dari laman Ubergizmo, perangkat headphone ini dilengkapi dengan monitor detak jantung.

Baca Juga: Smartphone Terkencang Desember 2019, Top 3 Dikuasai Vivo

Hal ini memungkinkan pengguna memakainya untuk joging atau berolahrga.

Saat kamu gunakan, kamu bisa mengukur detak jantung kamu secara bersamaan dengan headphone ini.

Headphone TCL. (TCL)
Headphone TCL. (TCL)

Menurut TCL, fitur pada perangkat headphone ini diberi nama ActivHearts dan akan bekerja dengan berbagai aplikasi olahraga yang berbeda.

Baca Juga: Jejak Digital Reynhard Sinaga Diburu, Netizen Malah Nyasar ke Akun Ini

Sehingga pengguna tak perlu bingung lagi dan bermasalah dengan menggunakan aplikasi seperti biasanya.

Sedangkan headphone sebenarnya akan menampilkan driver 8,6mm.

TCL juga mengklaim daya tahan baterai headphone ACTV200BT ini tahan hingga 14 jam atau 6 jam dengan fitur pemantauan detak jantung diaktifkan.

Baca Juga: Sembunyikan Ponsel Lewat Botol, Pria Ini Rekam Puluhan Wanita di Toilet

Headphone ini juga diklaim memiliki sertifikat IPX4 yang berarti tahan air dan keringat. sehingga tak masalah jika pengguna memakainya untuk berolahrga dan berlari.

Berita Terkait
Berita Terkini

Penjualan ini menjadi bukti nyata kalau POCO Fans memang luar biasa....

gadget | 11:13 WIB

Cek seperti apa kartu grafis AMD Radeon RX 9070 dan AMD Radeon RX 9070 XT dari ASUS....

gadget | 17:40 WIB

Menurut bocoran terbaru, Samsung Galaxy Z Flip 7 mendatang akan dilengkapi dengan baterai lebih besar dibandingkan penda...

gadget | 10:55 WIB

Booth Xiaomi pada MWC 2025 menampilkan Xiaomi 15 Series dan Xiaomi Pad 7 Series yang baru diluncurkan dengan dukungan Xi...

gadget | 11:22 WIB

TECNO, merek teknologi inovatif yang berbasis pada AI, meluncurkan SPARK Slim di MWC 2025, sebuah smartphone konsep ultr...

gadget | 04:00 WIB