Facebook Perkuat Kendali Orang Tua di Aplikasi Messenger Kids

Facebook dinilai memanfaatkan anak-anak untuk meraup keuntungan bisnis via aplikasi Messenger Kids.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Kamis, 06 Februari 2020 | 15:00 WIB
Ilustrasi Facebook. (Unsplash/ Joshua Hoehne)

Ilustrasi Facebook. (Unsplash/ Joshua Hoehne)

Hitekno.com - Media sosial, Facebook mengumumkan telah meningkatkan kontrol orang tua pada aplikasi pesan untuk anak-anak, Messenger Kids. Kebijakan ini diambil sebagai bagian dari upaya untuk melindungi anak-anak dari pihak-pihak tak bertanggung jawab.

Menurut CNet, Rabu (5/2/2020), fitur baru ini memungkinkan orang tua memantau dan mengendalikan aplikasi Messenger Kids dari jauh.

Orang bisa memeriksa kontak terbaru anak, riwayat obrolan, gambar yang terkirim atau diterima, menghapus pesan atau konten yang tidak pantas, mengecek daftar kontak yang diblokir, hingga fitur untuk dapat mengeluarkan anak dari dalam aplikasi itu.

Baca Juga: Pevita Pearce Keringatan Usai Olahraga, Netizen Malah Rebutan Mau Ngelap

Orang tua juga dapat mengunduh semua informasi Messenger Kids anak-anak mereka dalam sekali proses, sama seperti ketika mereka mengakses akun Facebook.

Ilustrasi Facebook. (Pixabay/ William Iven)
Ilustrasi Facebook. (Pixabay/ William Iven)

Informasi yang bisa diunduh mencakup kontak anak dan semua pesan, gambar, dan video yang telah mereka kirim atau terima (anak akan diberitahu ketika orang tua mereka melakukan ini). Selain itu, Parent Dashboard juga bisa diakses dalam menu Messenger Kids dalam pintasan (shortcut) aplikasi Facebook.

Sebelumnya kehadiran Messenger Kids di tentang oleh banyak pihak, meskipun Facebook mengatakan bahwa aplikasi ini dirancang sesuai dengan Undang-Undang Perlindungan dan Privasi Online Anak (COPPA) di Amerika Serikat.

Baca Juga: Bikin Pengakuan di Twitter, Reza Arap Kena Gejala Mirip Virus Corona

Ahli perkembangan anak, kelompok advokasi kesehatan, pendidik, orang tua, dan banyak lagi, semua menyerukan agar Facebook menutup aplikasi ini. Mereka menilai Facebook memanfaatkan anak-anak untuk meraup keuntungan bisnis.(Suara.com/Tivan Rahmat)

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB