Hitekno.com - Menyusul kedatangan Redmi K30 yang sudah rilis di awal 2020 lalu, Redmi diketahui segera merilis versi pro dari perangkat ini yang diberi nama Redmi K30 Pro.
Jika Redmi K30 rilis dengan prosesor terbaru Qualcomm yaitu Snapdragon 765, Redmi K30 Pro datang dalam segmen yang berbeda namun tidak kalah menarik.
Membawa kode nama 'Pro' di bagian belakang, Redmi K30 Pro jelas saja membawa spesifikasi yang lebih mumpuni di kelasnya sesuai dengan kode nama perangkat ini.
Baca Juga: Asus ZenBook Store Hadir di Ratu Plaza, Jadi yang Kedua di Indonesia
Sebelumnya, berdasarkan informasi di situs Geekbench perangkat ini, diketahui data Geekbench Redmi K30 Pro ini diterbitkan pada 21 Januari 2020 lalu.
Mengutip GSM Arena, bocoran Redmi K30 Pro di Geekbench ini mengungkap bahwa perangkat ini akan mengandalkan Snapdragon 865 yang berpadu dengan RAM 8 GB.
Redmi K30 Pro bukan perangkat Redmi pertama yang akan mengandalkan Snapdragon 865. Menurut rumor yang beredar, beberapa perangkat Redmi yang rilis nantinya juga akan dibekali dengan chipset ini.
Baca Juga: Teaser Realme Ungkap Perangkat Misterius, Smartphone Flagship Anyar?
Dua smartphone Xiaomi yang dirumorkan akan bekerja dengan Snapdragon 865 ini adalah Xiaomi Mi 10 dan Xiaomi Mi 10 Pro.
Berdasarkan bocoran Redmi K30 Pro di Geekbench, terungkap bahwa perangkat anyar Redmi ini nantinya akan bekerja dengan dukungan dari sistem operasi Android 10.
Cukup tangguh di kelasnya, Redmi K30 Pro diketahui mencetak angka 900 untuk pengujian single-core perangkat ini di Geekbench. Sedangkan untuk pengujian multi-core, Redmi K30 Pro mencetak nilai 3.362 poin.
Baca Juga: Xiaomi, Vivo dan Oppo Gabung Garap Saingan Google Play Store, Huawei Ikutan
Beberapa bocoran lainnya menyebut bahwa Redmi K30 Pro akan bekerja dengan dukungan dari 4 kmaera di bagian belakang dan kamera depan yang dibingkai model punch-holes.
Secara tampilan, Redmi K30 Pro memiliki refresh rate layar mencapai 120 Hz yang disebut-sebut memberikan kenyamanan untuk penggunanya yang gemar bermain game.
Walaupun rumor mengenai kedatangan Redmi K30 Pro sudah terdengar sejak akhir 2019 lalu, baru sekarang terungkap bocoran lengkapnya. Jadi, mari bersabar hingga perangkat ini rilis ya.
Baca Juga: Didukung China, Peretas Berusaha Curi Data Proyek Pemerintah Malaysia