Makin Ciamik, Cetak Foto Ukuran Jumbo Pakai Printer Epson Terbaru Ini

Printer photo perbesaran 12 warna pertamanya dengan 2 varian dirilis Epson Indonesia.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Jum'at, 03 April 2020 | 14:45 WIB
Printer Epson SureColor SC. (Epson)

Printer Epson SureColor SC. (Epson)

Hitekno.com - Cetak foto berukuran jumbo masih dibutuhkan dan memiliki permintaan yang tinggi. Melihat kesempatan ini, PT Epson Indonesia meluncurkan printer photo perbesaran 12 warna pertamanya dengan 2 varian, yaitu SureColor SC-P7530 untuk ukuran cetak 24" dan SureColor SC-P9530 untuk ukuran cetak 44".

Epson meluncurkan printer terbaru dirancang untuk mengubah visi artistik Anda menjadi pengalaman benar-benar tak terlupakan.

"Selain dapat digunakan untuk perbesaran photo di studio photo, SureColor SC-P7530/SC-P9530 ideal untuk para seniman, fotografer, industri proofing dan packaging, karena mereka menawarkan detail gambar yang andal, jangkauan warna yang luas dan kecepatan cetak yang tinggi," ujar Product Marketing Commercial & Industry Manager, Epson, Lina Mariani melalui keterangan resminya.

Baca Juga: Ambyar, Begini Penampakan Kocak Netizen yang Gagal Bikin Kopi Dalgona

Lina menambahkan, dua printer ini dilengkapi dengan tinta UltraChrome PRO12 yang baru dikembangkan oleh Epson, dengan teknologi K3. Teknologi ini memungkinkan dedicated channel masing-masing untuk Photo Black dan Matte Black, dan mencakup warna oranye, hijau dan ungu, memberikan akurasi warna mengesankan.

Selain dilengkapi dengan 12 warna, printer ini juga memiliki teknologi 'printhead' terbaru, PrecisionCore MicroTFP dengan 800 nozel untuk setiap warna, untuk menghasilkan penempatan titik yang akurat dan menghilangkan kesalahan cetak.

Printer Epson SureColor SC. (Epson)
Printer Epson SureColor SC. (Epson)

Menggabungkan produksi kecepatan tinggi dengan kualitas, berkat 'printhead' μTFP12 dengan resolusi 300dpi dan 12 saluran. Dengan ukuran printhead 2,6 kali lebih besar, dapat mencetak 2,4 kali lebih cepat dibandingkan seri sebelumnya. Menghasilkan gambar dengan gradasi halus dan tekstur yang akurat. SC-P7530/SCP9530 dapat mencetak di media kanvas, kertas foto dan banyak lagi.

Baca Juga: 3 Artikel Terpopuler: NASA Klaim Planet Layak Huni dan Harga Redmi 8A Pro

Kelebihan yang ditawarkan adalah kemudahan pemakaian dan penggunaan LCD berukuran 4,3 inch untuk pengoperasian yang didukung dengan fasilitas untuk memudahkan maintenance oleh pengguna langsung.

Perangkat optional yang dapat disematkan di printer ini adalah penggunaan Hard Disk yang sudah terintegrasi dengan Adobe Postscript dan SpectroProofer, untuk pengukuran warna yang lebih cepat dan lebih akurat. Kebutuhan daya mengoperasikan printer ini hanya 110 watt, sehingga menjadikan printer ini sangat ramah lingkungan.

Baca Juga: Yuk Ikutan, Teleskop Hubble Tampilkan Apa di Hari Ulang Tahunmu?

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB