Mendekati Idul Fitri, Ini 5 Aplikasi Zakat Online yang Bisa Kamu Coba

Platform zakat online ini bahkan bekerja sama dengan lembaga amil zakat untuk menyalurkan dana yang terkumpul.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 18 Mei 2020 | 13:30 WIB
Aplikasi LinkAja. (LinkAja)

Aplikasi LinkAja. (LinkAja)

Hitekno.com - Teknologi kini makin memudahkan penggunanya, bahkan kini membayar zakat online juga bisa dilakukan di sejumlah aplikasi yang ada di HP lho. Ditambah lagi Ramadan kali ini berbeda dari biasanya dan membuat banyak orang harus berdiam diri di rumah.

Hal ini makin membuat pengguna semakin dimudahkan, tak hanya bisa melalui situs lembaga zakat atau aplikasi lho, kamu bisa membayar zakat melalui dompet digital hingga e-Commerce.

Platform zakat online ini bahkan bekerja sama dengan lembaga amil zakat untuk menyalurkan dana yang terkumpul.

Baca Juga: 3 Berita Terpopuler: Cara Download GTA V Gratis dan Kue Cucur Louis Vuitton

Berikut 5 aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membayar zakat online dari rumah saja, simak ya.

1. Tokopedia

Inovasi Tokopedia sambut Ramadan. (Tokopedia)
Inovasi Tokopedia sambut Ramadan. (Tokopedia)

Selain tempat untuk jual beli online, e-Commerce ini juga menyediakan layanan membayar zakat fitrah dan zakat maal.

Baca Juga: Alami Lonjakan Besar, Zoom Rekrut 500 Insinyur Software

Kamu juga bisa menghitung zakat yang harus kamu bayar melalui salah satu fitur yang disediakan.

Tokopedia sendiri diketahui bekerja sama dengan BAZNAS, Dompet Dhuafa, Rumah Zakat serta NU Care-Lazisnu untuk menyalurkan zakat fitrah.

2. DANA

Baca Juga: Gokil, Parasit Baru Ini Ditemukan Ilmuwan Berkat Unggahan di Twitter

Logo DANA. (ist)
Logo DANA. (ist)

Salah satu dompet digital, DANA juga bekerja sama dengan lembaga Dompet Dhuafa untuk menghadirkan fitur membayar zakat online melalui platform tersebut.

Untuk membayar zakat online melalui aplikasi ini, kamu hanya perlu masuk salah satu layanan Dompet Dhuafa di halaman utama DANA dan tuliskan jumlah Zakat kamu.

3. LinkAja

Baca Juga: Viral Indonesia Terserah, Ini Ungkapan Kekecewaan Netizen Paling Menohok!

Aplikasi LinkAja. (LinkAja)
Aplikasi LinkAja. (LinkAja)

Aplikasi dompet digital, LinkAja juga menyediakan fitur membayar zakat online melalui layanan LinkAja Syariah.

Tak hanya itu, Aplikasi ini juga memiliki fitur LinkAja berbagi untuk memberi donasi yang bekerja sama dengan aplikasi ini.

4. Bukalapak

Ilustrasi Bukalapak. (HiTekno/Amelia Prisilia)
Ilustrasi Bukalapak. (HiTekno/Amelia Prisilia)

Selain Tokopedia, Bukalapak juga memiliki layanan BukaZakat yang bisa digunakan penggunannya untuk membayar zakat fitra , zakat maal dan zakat profesi.

Untuk penyaluran donasi, Bukalapak bekerja sama dengan Dompet Dhuafa, Rumah Zakat dan Pusat Zakat Umat.

5. Gojek

Aplikasi GoJek dengan GoPay di dalamnya, (Gojek)
Aplikasi GoJek dengan GoPay di dalamnya, (Gojek)

Menjadi aplikasi yang serba bisa, Gojek kini juga menyematkan fitur membayar zakat online serta donasi melalui layanan GoGive.

Melalui aplilkasi ini kamu bisa membayarkan zakat fitrah, zakat untuk lansia dan dhuafa.

Dari 5 aplikasi di atas, kira-kira mana nih yang menjadi pilihan kamu untuk membayar zakat online dari rumah saja?

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB