Samsung Galaxy Note 20 Bakal Diluncurkan Online, Kapan?

Yang diluncurkan bukan cuma Samsung Note 20 dan Note 20+, tetapi juga Samsung Galaxy Fold 2.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 24 Mei 2020 | 11:30 WIB
Gedung Samsung Campus. (Samsung)

Gedung Samsung Campus. (Samsung)

Hitekno.com - Samsung Galaxy Note 20, HP baru dari pabrikan asal Korea Selatan ini dikabarkan akan meluncur di tahun ini juga. Lalu kapan HP Samsung ini meluncur?

Saat ini, Samsung dikabarkan telah memutuskan akan mengungkap HP baru Samsung Galaxy Note 20 melalui acara online.

Hal ini dilakukan mengingat pandemi global COVID-19, yang akan menandai pertama kalinya Samsung meluncurkan serangkaian perangkat unggulan secara virtual.

Baca Juga: Render Samsung Galaxy Note 20 Beredar, Kameranya Mirip Galaxy S20

Karena pembatalan pameran teknologi Mobile World Congress (MWC) banyak pembuat smartphone yang terpaksa mengadakan acara peluncuran secara virtual, salah satunya Huawei yang mengumumkan HP flagship-nya seri P40 secara virtual pada akhir Maret.

Sementara, Samsung berhasil mengadakan acara aktual untuk peluncuran seri HP Samsung Galaxy S20 di San Francisco awal Februari, sebelum virus corona menjadi pandemi global.

Logo Samsung. (Samsung Newsroom)
Logo Samsung. (Samsung Newsroom)

Dikutip Suara.com dari GSM Arena, Sabtu, dalam peluncuran seri Galaxy Note 20 yang diharapkan digelar bulan Agustus 2020.

Baca Juga: Dian Sastrowardoyo Bagikan Pengalaman Menggunakan Samsung Galaxy S20 Ultra

Samsung kabarnya tidak hanya mengumumkan Samsung Note 20 dan Note 20+, tetapi juga akan mengumumkan Samsung Galaxy Fold 2.

Meski belum diketahui kapan Samsung akan mengumumkan perangkat tersebut, dalam laporan pendapatan Q1 2020 awal bulan ini.

Samsung telah mengkonfirmasi bahwa peluncuran seri Galaxy Note 20 dan Galaxy Fold 2 akan terjadi pada paruh kedua tahun ini.

Baca Juga: Samsung Galaxy S20 Tactical Edition, Seri Khusus untuk Militer

Peluncuran ini bisa jadi pertanda stabilitas perusahaan karena bahkan di tengah masa pandemi global, Samsung masih mampu menghadirkan perangkat flagship seperti yang diharapkan banyak orang.

Kita tunggu saja, seperti apa HP baru Samsung Galaxy Note 20. Apakah bisa meneruskan kesuksesan HP Samsung sebelumnya? (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Baca Juga: Berbekal Baterai Super Jumbo, Ini Spesifikasi Samsung Galaxy M21

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB