8 HP Murah RAM 3 GB Rp 1 Jutaan, Terbaik Mei 2020!

HP murah di rentang harga Rp 1-2 juta ini mempunyai spesifikasi yang tak kalah tangguh.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Kamis, 28 Mei 2020 | 11:16 WIB
Ilustrasi smartphone. (Pixabay/ Geralt)

Ilustrasi smartphone. (Pixabay/ Geralt)

Hitekno.com - Jika kamu mendapatkan THR tipis dan masih ada sisa uang untuk dibelikan HP baru, deretan HP murah ini bisa kamu pertimbangkan. Kami akan memberikan rekomendasi kepada kamu mengenai HP murah RAM 3GB terbaik Mei 2020.

HP murah RAM 3 GB ini juga cocok untuk memainkan game populer semacam PUBG Mobile, Mobile Legends, hingga COD Mobile.

Dengan RAM 3 GB, deretan HP murah ini dijamin bisa menjalankan aplikasi dan game populer dengan grafis mencukupi.

Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy M11, HP Rp 2 Jutaan dengan Baterai Jumbo

Terdapat beberapa HP yang sudah dilengkapi dengan chipset kelas menengah seperti Qualcomm seri 600 atau MediaTek seri P sehingga menjanjikan performa cepat di kelasnya.

Ada juga HP yang mempunyai layar lega bahkan dilengkapi dengan 3 kamera belakang sehingga tak kalah dengan HP kelas menengah.

Berikut deretan HP murah RAM 3 GB Rp 1 jutaan terbaik Mei 2020:

Baca Juga: Jadi HP Gaming dengan Harga Miring, Redmi 10X Resmi Meluncur

1. Realme C3

Realme C3. (Realme Indonesia)
Realme C3. (Realme Indonesia)

Realme C3 mempunyai layar IPS LCD 6,5 inci beresolusi HD Plus dengan tingkat kecerahan 480 nits.

Perangkat sudah dibekali chipset khusus gaming dari MediaTek yaitu Helio G70.

Baca Juga: Realme X3 Superzoom Meluncur, HP Super Kamera Pertama dari Realme

Beberapa spesifikasi lainnya termasuk baterai 5.000 mAH, 2 kamera belakang 12 MP + 2 MP, kamera depan 5 MP, dan sistem operasi Android 10.

Skor AnTuTu Realme C3 bahkan menyentuh hingga 192.000 sehingga perangkat masuk dalam jajaran HP gaming di kelas Rp 1 jutaan.

Harga:

Baca Juga: Realme 6 vs Redmi Note 8 Pro, Duel HP Midrange

Realme C3 RAM 3 GB + 32 GB: 1.899.000

2. Redmi 8A Pro

Unboxing live Redmi 8A Pro dengan Smartfren. (HiTekno.com)
Unboxing live Redmi 8A Pro dengan Smartfren. (HiTekno.com)

Diluncurkan pada awal April 2020, Redmi 8A Pro menawarkan spesifikasi menarik pada rentang harga HP Rp 1 jutaan.

HP ini sudah dibekali layar luas dengan baterai jumbo sehingga sangat cocok untuk dipakai streaming film atau menonton video favorit.

Beberapa fitur yang ada pada Redmi 8A Pro termasuk layar IPS LCD 6,2 inci beresolusi HD Plus, chipset Snapdragon 439, dua kamera belakang (13 + 2 MP), kamera depan 8 MP, RAM 2 GB, Memori Internal 32 GB, baterai 5.000 mAh dan fitur fast charging 18 W.

Harga:

Redmi 8A Pro RAM 3 GB + 32 GB: Rp 1.699.000 (Harga promo: Rp 1.599.000)

3. Infinix Hot 8

Infinix Hot 8. (Infinix)
Infinix Hot 8. (Infinix)

Jika ingin memiliki HP murah degan 3 kamera belakang, Infinix Hot 8 bisa menjadi pilihan menarik untukmu.

Infinix Hot 8 sudah dibekali dengan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB.

Beberapa fitur yang ada pada Infinix Hot 8 yaitu layar IPS LCD 6,6 inci beresolusi HD Plus, chipset MediaTek Helio P22, 3 kamera belakang (13 MP + 2 MP + QVGA), kamera depan 8 MP, dan baterai 5.000 mAh.

Harga:

Infinix Hot 8 RAM 3 GB + 32 GB: Rp 1.499.000

4. Advan G2 Pro

Advan G2 Pro. (Advan)
Advan G2 Pro. (Advan)

Dilengkapi dengan jantung pacu Spreadtrum Unisoc SC9863A octa-core, Advan G2 Pro mempunyai performa cukup cepat di kelas entry-level.

Advan G2 Pro mempunyai layar 6 inci dengan resolusi HD Plus.

Pada bagian kameranya, HP Rp 1 jutaan ini sudah dibekali dual kamera di bagian belakang.

Kamera tersebut terdiri dari 13+2 MP dengan OV12870, 78°,5P, AF, Flash light 500 yang akan sangat membantu kalian dalam hal potret memotret.

Terdapat kamera depan yang dilengkapi dengan fitur Face ID beresolusi 5 MP.

Harga:

Advan G2 Pro RAM 3 GB + 32 GB: Rp 1.199.000 juta.

5. Zenfone Max M2

Asus Zenfone Max M2. (Asus)
Asus Zenfone Max M2. (Asus)

Zenfone Max M2 dilengkapi dengan layar IPS LCD 6,26 inci beresolusi HD Plus.

Bukan seri pro, namun Asus Zenfone Max M2 cukup menarik karena ditenagai Qualcomm Snapdragon 632.

HP murah ini juga memakai stock Android yang ringan.

Asus memberikan kamera 13 MP f/1.8 + 2 MP depth sensor ditunjang baterai 4.000 mAh.

Perangkat juga memiliki kamera depan sebesar 8 MP.

Zenfone Max M2 sering jadi pilihan HP gaming kelas Rp 1 jutaan.

Harga:

Asus Zenfone Max M2 RAM 3 GB + 32 GB: Rp 1.825.000.

6. Xiaomi Mi A2 Lite

Xiaomi Mi A2 Lite. (Mi.com)
Xiaomi Mi A2 Lite. (Mi.com)

Xiaomi Mi A2 Lite dilengkapi layar 5,84 inci beresolusi Full HD Plus (1080 x 2280) sehingga menjadikannya HP dengan layar terbaik di rentang harga Rp 1 jutaan.

Meski bukan keluaran baru, namun Xiaomi Mi A2 Lite jadi buruan. Ditenagai Qualcomm Snapdragon 625 yang legendaris, siapa sangka kini harganya sudah murah.

Didukung kamera 12 MP f/2.2 + 5 MP f/2.2 dan kamera selfie 5 MP f/2.0. Ditunjang baterai 4.000 mAh, layar IPS 5,84 inci dan Android One yang mendapat jaminan Google.

Harga:

Xiaomi Mi A2 RAM 3 GB + 32 GB: Rp 1.899.000.

7. Realme 5i

Fitur utama Realme 5i. (Realme)
Fitur utama Realme 5i. (Realme)

HP Realme 5i ini baru saja dikenalkan pada Januari 2020 dengan harga yang sangat terjangkau. Dan tentu saja, disematkan baterai jumbo 5.000 mAh.

Sayangnya belum memakai USB type-C tapi masih memakai micro USB, dan belum fast charging. Kepala charger bawaannya cuma 10 watt.

Menariknya, HP murah ini telah memakai chipset Qualcomm Snapdragon 665 yang sama dengan kakaknya Realme 5. Perbandingan performa dan baterai jumbo jadi andalannya.

Dilengkapi dengan empat kamera berkonfigurasi 12 MP f/1.8 + 8 MP f/2.3 ultrawide + 2 MP f/2.4 macro + 2 MP f/2.4 depth sensor dan kamera selfie 8 MP f/2.0.

Harga:
Realme 5i RAM 3 GB + 32 GB: Rp 1.999.000

8. Redmi 7

Redmi 7. (Mi)
Redmi 7. (Mi)

Hadir dengan chipset Qualcom Snapdragon 632 RAM 3 GB + 32 GB. Layar IPS 6,2 inci dengan poni mungil di atas dan baterai 4.000 mAh.

Redmi 7 memakai kamera ganda 12 MP f/2.2 + 2 MP depth sensor dan kamera selfie 8 MP f/2.0. Kapan lagi ada Snapdragon seri 600 cuma Rp 1 jutaan.

Harga:
Redmi 7 RAM 3 GB + 32 GB: Rp 1.799.000.

Itulah tadi rekomendasi HP murah RAM 3 GB terbaik Mei 2020 di rentang harga Rp 1 jutaan, mana HP murah incaran kamu?

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB